MENHAN ISRAEL UNGKAP RENCANA UNTUK SERANG IRAN DAN LEBANON

 

Menhan Israel Benny Gantz mengatakan bahwa Pasukan Pertahanan Israel IDF telah mengupdate rencana Israel untuk menyerang situs nuklir Iran dan siap beroperasi secara independen.

Dalam wawancara dengan Fox News yang dirilis hari ini 5/3/21, Gantz menambahkan bahwa Israel telah mengidentifikasi beberapa target di Iran yang akan diserang, yang direncanakan akan merusak kemampuannya untuk mengembangkan bom atom.

Dia mengatakan, “Jika dunia bisa menghentikan rencana mereka sebelum (terjadi), itu sangat bagus, tetapi jika tidak, maka kita harus berdiri sendiri, dan kita harus membela diri.”

Tentang serangan ke Lebanon, Gantz mengatakan bahwa kelompok “Hizbollah” Lebanon yang didukung Iran memiliki ratusan ribu Rudal, dimana peta target rahasia  menunjukkan banyak rudal yang dipasang di antara daerah sipil di sepanjang perbatasan Israel.

Sambil menyodorkan peta targetnya dia bilang : “Ini peta sasarannya, semuanya sudah diperiksa baik secara legalitas, praktis dan intelijen, dan kami siap bertempur,” tambah Gantz.

Laporan tahunan intelijen Israel IDF mengindikasikan bahwa Israel sedang bersiap untuk berperang dengan Hizbullah yang akan memakan waktu perang selama bebeapa hari.

Laporan media lokal menyatakan bahwa 3.000 sasaran di Lebanon akan diserang setiap hari dalam serangan yang akan datang, dengan tujuan menewaskan 300 pejuang Hizbullah setiap 24 jam.

Israel diperkirakan akan terus menyerang kelompok-kelompok yang didukung Iran di Suriah, yang menurut Gantz telah membantu memfasilitasi transfer senjata ke Lebanon.

Menurut Kepala Staf Angkatan bersenjata Israel, Aviv Kochavi, sejak awal tahun 2020, Israel telah membom lebih dari 500 situs yang dianggap terkait Iran yang ada di Suriah dengan serangan udara.

“Kebijakan AS harus menjadi kebijakan AS, dan kebijakan Israel harus tetap menjadi kebijakan Israel,” kata Gantz.

This entry was posted in Info Lain and tagged , , , , , . Bookmark the permalink.

29 Responses to MENHAN ISRAEL UNGKAP RENCANA UNTUK SERANG IRAN DAN LEBANON

  1. Siti Sumarni says:

    Saya agak cemas. Sepertinya 4 tahun pemerintahan joe biden memang sengaja di skenario kan sebagai puncak ww3, tanggal 5 november pemilihan presiden amerika serikat baru, deg-degan juga takutnya pesta demokrasi berubah menjadi pesta kembang api.

  2. Siti Sumarni says:

    Tembok, dinding, benteng, ( berfungsi sebagai pertahanan dari laju bangsa yg ganas yakjuj wa majuj) yang dimaksud oleh saudaraku bukan tembok itu mas Rahman. Saya jelaskan sedikit:
    Ada dua qorn atau zaman
    1. Qorn pertama / zaman pertama tembok itu berwujud besi berlapis cairan tembaga yang dibuat oleh Zulkarnain dan tembok itu sudah hancur saat Nabi Muhammad bermimpi tembok itu telah berlubang sebesar lingkaran ibu jari dan tembok itu berfungsi hanya untuk mengurung atau menahan laju, itu salah satu bukti YM sudah keluar dan menyebar ke seluruh penjuru dunia dan menguasai peradaban dunia (peradaban sekuler ).

    2.Qorn kedua sekaligus terakhir / zaman kedua tembok itu berwujud Alustista / militer lebih trennya (VLADIMIR) , tembok ini lebih kuat dari tembok pertama yaitu TRIAD NUKLIR fungsinya tidak hanya menghalau laju YM tapi akan menghancurkan mereka. triad nuklir inilah yang akan menjadi pelindung federasi Rusia dari arogansi persenjataan YM (NATO) , wilayah donetsk, lugansk, kerson dan zaporizhzhia inilah yang masuk ke federasi Rusia di bawah perlindungan benteng ( nuklir Rusia ). Tentang terjadinya perang nuklir hanya Allah SWT yang tahu tapi nurani saya mengatakan DEKAT SEKALI. Kenapa…..
    Tembok ini memang akan hancur tapi bukan hancur di tempat, maaf tembok yang dibangun oleh Putin sangat-sangat hebat sekali dan kuat sekali (semua ini adalah anugerah Tuhanku, maka apabila janji itu datang (kehancuran YM) maka tembok itu akan luluh lantak dan janji Tuhanku benar). Tembok / TRIAD NUKLIR ini bisa melanglang buana menyeberangi lautan yang luas, tour / plesir sesuai perintah tuannya Putin ke negeri-negeri yang dikehendaki hancur, jika Putin berkehendak menekan tombol merah. Tembok ini hancur ketika dikehendaki untuk jatuh ke wilayah pemukiman YM, mana lagi kalau bukan benua Eropa Barat dan Eropa baru (AS).
    Kira-kira kapan nuklir Rusia menyala Abangku
    Jawabannya:
    – jika Ukraina masuk menjadi anggota NATO jawabannya (NATO dan Ukraina langsung kami sapu bersih).
    – jika ada rudal jarak jauh terbang di langit Rusia dan jatuh di wilayah kedaulatan Rusia maka balasannya nuklir sesuai doktrin nuklir Rusia.
    -jika serangan pertama menewaskan semua pemimpin Rusia maka perang habis-habisan sudah tidak terelakkan lagi.
    Silakan jika tidak sependapat bisa disanggah.

    • D Kaito says:

      Yup ,bagus sekali penjelasan dan analisanya,. AL Quran itu selalu relevan disetiap Zaman karena memang petunjuk bagi semua umat manusia,. termasuk kisah Dzulqarnain dalam surah Al Kahfi. jadi, jangan cuma dibaca dan dihafal tekstual saja Al Kahfinya tp harus kita resapi disinkronkan dengan zaman saat ini.

      Kenapa Russia adalah Dzulqarnain akhir zaman ? karena batas2 wilayahnya sesuai dng batas2 wilayah perjalanan Dzulqarnain dalam Al quran, yaitu di wilayah barat berbatasan dengan Laut Hitam dan wilayah timur berbatasan dengan laut Jepang.

      “Sesungguhnya Kami telah memberi kekuasaan kepadanya di bumi dan Kami telah memberikan jalan kepadanya (untuk mencapai) segala sesuatu ” QS Al Kahfi 84

      Russia jugaNegeri yang kaya SDA baik minyak maupun gas alam yang membuat ekonominya kokoh walaupun diembargo AS tidak membuat russia hancur / goyang. yup karena ada campur tangan Tuhan disini.

      • D Kaito says:

        Tambahan lagi supaya banyak yg sadar.

        Ketika menempuh perjalanan di tempat matahari terbenam dilumpur hitam / laut hitam, dia menemukan suatu kaum. maksudnya negara2 disekitar laut hitam seperti Turki,
        Georgia, Ukraina, dll.

        Tuhan berfirman, “Wahai Zulqarnain, engkau boleh menghukum atau berbuat kebaikan kepada mereka (dengan mengajak mereka beriman).” Dia (Zulqarnain) berkata, “Adapun orang yang berbuat zalim akan kami hukum. Lalu, dia akan dikembalikan kepada Tuhannya. Kemudian, Dia mengazabnya dengan azab yang sangat keras. Adapun orang yang beriman dan beramal saleh mendapat (pahala) yang terbaik sebagai balasan dan akan kami sampaikan kepadanya perintah kami yang mudah-mudah.” (QS Al Kahfi)

        Disini Dzulqarnain punya otoristas terhadap negara2 disekitar laut hitam mau diapakan terserah. karena diwilayah ini banyak konflik lihat saja ukraina yg berkaolisi dengan Nato akhirnya luluh lantak, lihat suriah yg bekerjasama dng russia mereka bertahan dr gempuran Barat, lihat daerah Donbass, mereka akhirnya mendapat pengakuan kedaulatan karena dibantu russia. Daerah yg berkoalisi dengan Barat akan hancur sedangkan yg berkoalisi dng Russia akan bertahan. dan masih banyak konflik lain disekitar laut hitam dan saya salut russia masih bersabar menghadapi mereka semua.

        kemudian batas wilayah disebelah Timur, tempat terbit matahari yang tidak ada pelindung bagi mereka dari (cahaya) matahari itu. batas ini sangat jelas adalah laut jepang, jepang juga mendapat julukan sebagai negeri tempat matahari terbit ,tak ada daratan disebalah timur mereka yg bisa menghalangi cahaya matahari itu.

        Disini Tuhan cuma berkata “DEMIKIANLAH” artinya diwilayah ini minim konflik. Hubungan russia dan Jepang ya biasa biasa saja tidak seperti diwilayah sekitar laut hitam tadi.

    • Rahman says:

      Kalo sy sih mementingkan hal yg pasti aja yaitu YM memang sdh lama di lepas , itu didukung ayat dan hadis.

      Kalo soal tembok apakah itu bermakna nyata sulit dibuktikan. harusnya sejarah mencatat ada reruntuhan besi dan tembaga yg setinggi gunung, gak masuk akal kalau lenyap begitu saja apa lg itu lokasinya dipusat keramaian dunia, bkn ditempat terisolir spt misal dikutub utara.

      Juga soal zulqarnain= dua masa, nah itu jg bisa diperdebatkan. Kalo 2 kali dilepas berarti khan habis pelepasan pertama kemudian dikurung lagi. sayang kajian aaz tdk membahas soal 2 qorn ini.

      • nur says:

        sebetulnya kalo saya pribadi sadar bila mengacu indentifikasi ym tersebut dari sepak terjang dan yg bertameng kuat kita tak berdaya melawannya

      • diki says:

        sy pernah baca di web, lupa addressnya, menceritakan adanya bencana longsor dan banjir bandang di posisi yg diperkirakan tembok Zulkarnaen, dan adanya diaspora suku kazar ke arah eropa.

        • Rahman says:

          Kalo kelasnya sekedar dongeng ttg tembok YM sih banyak dibikin org, tp yg ada bukti ilmiahnya atau diakui dlm buku sejarah sy blm prnh tahu. Kalo ttg suku kazar sdh diungkap dikajian aaz & ada dikasih link bukunya the 13th tribes kalo ga salah judulnya.

          • menuju says:

            Mari pakai logika saja.
            Kenapa tak ada bukti ilmiah (penelitian) soal ini?
            1. Apakah bangsa2 Barat percaya kisah zulkarnain? Tidak.
            2. Apa manfaatnya bagi mereka meneliti kisah ini? Tidak ada.
            3. Serpihan2 logam pasti sudah terkubur jauh dalam tanah, akibat bencana, erosi, dan sedimentasi.
            4. Sebagian besar logam pasti sudah musnah karena korosi dan abrasi.

            • Rahman says:

              1.2 Barat biasanya orientasinya ilmu bkn agama, contohnya penelitian org perancis pd bodi firaun. soal dia masuk Islam setelahnya itu sisi lain.

              3.4 Kembali pendapat seperti ini hny angan-angan tak ada dasar, ga ada bukti ilmiah yg tercatat. makanya sy lbh sependpat tembok itu simbolik.

      • d Kaito says:

        Ada larangan bagi (penduduk) suatu negeri (Yerusalem) yang telah Kami hancurkan akan kembali menguasai negeri tersebut (berdirinya Negara Israel). hingga apabila (tembok) Ya’juj dan Ma’juj dibuka dan mereka turun dengan cepat dari seluruh tempat yang tinggi (Menguasai lembaga2 penting dunia) (QS Al aniya 94-95)

        sebenarnya dari sini harusnya kt sudah tahu tembok itu sudah lama hancur sepenuhnya yaitu saat negara israel berdiri. siapa yg bantu mereka ? tentu saja zionis, saat itu inggris sbg perantaranya mereka ini lah Yakjuj Makjuj yg dimaksud.

        tidak perlu cari tembok itu kemana2 karena bisajadi itu bahasa kiasan sebagai tanda yakjuj maksuj sudah tidak lagi berada ditempat asalnya (Khazaria).

        coba cari saja literasinya, bangsa khazar pernah terusir / kalah dari kievan russ & bizantium. Inilah interaksi Dzulqarnain (Kievan russ) pertama dengan Yakjuj makjuj. setelah itu mereka menyebar beridaspora ke eropa, menjatuhkan kerajaan2 eropa dan akhirnya menguasai eropa.tujuan mereka yaitu membebaskan yerusalem dan mendirikan negara yahudi disana. Ketika negara israel berdiri itu artinya tembok sudah hancur seluruhnya.

        Inilah yang menyembabkan dzulqarnain kembali muncul karena sudah ditakdirkan untuk menghadapi Yakjuj Makjuj / Zionis ,hancurnya unisoviet menandakan masa kedua Dzulqarnain dimulai yaitu ketika berdirinya negara russia dan mereka bukan lagi komunisme melainkan nasrani Orthodoks. sejarah selalu berulang dan kisah alquran akan selalu relevan disetiap zaman. namun sayang kebanyakan manusia tidak mau mengambil pelajaran dari kisah2 sebelumnya…

        • Rahman says:

          surat al anbiya 94-95 itu kalo dicerati kalimatnya bermakna: umat Yahudi tidak mungkin kembali ke yerusalem jika YM belum dilepas.

          jd ya jelas memang harus diyakini tembok itu sdh hancur karena faktanya yahudi sdh kembali ke israel.

          Biar fokus sy ulangi lagi ya : yg blm jelas itu soal tembok itu nyata ataukah simbolik, krn ada yg bilang nyata tp ga bisa membuktikan.

  3. Siti Sumarni says:

    Ya, mas Rahman, saya punya pendapat pribadi seputar tembok Dzulqarnain , apakah tembok itu bersifat simbolik atau nyata, sebelumnya saya minta maaf, saya tidak punya maksud untuk menggurui siapapun yang ada di sini, ini ruang guru, ruang belajar, ruang diskusi, siapapun yang TDK sependapat dengan saya silahkan boleh membantahnya.
    Poin – poin penting:
    – Tembok qorn pertama bersifat mengurung bukan menghancurkan.
    – kata runtuh, hancur, binasa, berlubang (masih satu sinonim) itu skala kecil bukan skala besar .
    – tembok itu sangat besar dan luas .
    – pintu / lubang nyata keluarnya YM yang berdiameter sebesar pintu normal manusia nabi Muhammad Saw simbolkan hanya dengan lingkaran ibu jari.
    – dari jejak sisa – sisa peninggalan tembok itulah kita sekarang bisa belajar asal usul suku bangsa khadzaria.
    – yang simbolis bukan temboknya tapi mimpi Baginda Rasulullah Saw.
    – kita hidup di alam materi tidak mungkin tembok itu ghoib,
    – yg akan saya sampaikan bukan kehancuran tembok YM secara keseluruhan tapi, pintu/ jalan keluar karena itu , ini hanyalah kehancuran berskala kecil.

    Tembok atau dinding itu nyata adanya seperti yang bisa kita lihat sekarang dinding YM yang ada di kaukasus. dan yang menjadi gambaran simbolis bukan dinding itu secara keseluruhannya tapi yang menjadi bahasa simbolis adalah pintu atau lubang atau jalan di mana YM bisa keluar dari dinding kokoh yang mengurungnya (sejatinya tembok itu tidak bisa dibongkar, diruntuhkan, dihancurkan atau dilubangi) tapi karena ucapan pemimpin atau suku atau ketua YM dengan kalimat insya Allah, Allah SWT mengizinkan tembok itu hancur dalam arti berlubang skala kecil. Logika sehat aja untuk mengeluarkan YM dari tembok yang mengurungnya Allah SWT tidak perlu repot-repot menghancurkan tembok itu dalam arti keseluruhan atau skala besar, cukup dengan izin Allah mereka bisa keluar dengan lubang kecil atau pintu kecil karena mereka toh manusia normal seperti kita bukan makhluk raksasa.
    Dan bahasa simbolis ini adalah mimpi Nabi di mana mungkin pintu yang luasnya seukuran berdiameter pintu normal dalam arti manusia bisa keluar nabi gambarkan sebesar lingkaran ibu jari.
    tembok atau dinding Zulkarnain itu nyata sama halnya ketika kita sekarang ini bisa menyaksikan tembok atau dinding di zaman qorn ke2. Kita bisa melihat langsung lewat dunia maya TRIAD NUKLIR RUSIA. pada dasarnya tembok Zulkarnain qorn pertama tidak runtuh secara keseluruhannya kita juga saat ini masih bisa menyaksikan sisa-sisa tembok itu lewat google wujud dan bentuknya, yang bermaksud simbolis itu saya terangkan sekali lagi ” mimpi Nabi Muhammad secara ghaib ” . Di mana tembok yang jauhnya kiloan ribu dari tempat tinggal nabi Muhammad SAW, tapi nabi melihat tembok itu sudah berlubang sebesar ibu jari,jadi nabi melihat dengan roh tapi di alam transtenden ( alam mimpi / alam gaib atau mungkin alam roh) sesuai dengan kehendak atau izin Allah SWT.
    Agar YM bisa keluar dari tembok yang mengurungnya tidak perlu lubang yang sangat besar, lubang berdiameter seukuran pintu normal cukup untuk menjadi jalan keluar untuk mereka yang jumlahnya tidak terhitung atau tidak terbatas, jadi yang hancur dari tembok itu hanya sekian persen saja sekedar cukup untuk jalan keluar saja buktinya sisa tembok itu sampai sekarang masih bisa kita lihat di wilayah kaukakus.
    Jadi kesimpulannya:
    -kata hancur , runtuh, binasa atau berlubang hanya mewakili sebagian persen saja dari keseluruhan tembok itu mungkin 0,001 %
    Demikian penjelasan saya. yang tidak sependapat dengan saya silahkan boleh membantah karena ini hanya sekedar pendapat, kebenaran mutlak hanya milik Allah SWT, tapi akal dan hati jernih saya mengatakan yg demikian.

  4. menuju says:

    Bendungan (radm) jebol beberapa waktu setelah Nabi wafat.
    Mungkin disebabkan oleh runtuhnya gletser dari puncak gunung,
    ditunjang oleh lemahnya bendungan karena keropos akibat karat/korosi

    https://youtu.be/f6vXPx3L0TY?si=we9FE_G4GSmvfiZz

    https://youtu.be/UQgBec4NXDI?si=TWwWM5CxsCURZ9kF

    Dulu, ada situs webnya. Sekarang dah tiada.
    Dulu ada seri kajian akhir zaman yang bagus, yang pembahasan dinding zulkarnainnya lebih bagus dan lengkap daripada aaz (menurut saya).

    • Rahman says:

      Kalo dongeng2 spt itu diyutube ada bejibun versinya yg sdh pasti ga jelas ujukannya. lupakan saja yg begituan mah.

      2019 baru nyari???? ga masuk logika saya kalo sampe 2024 ga ada org barat yg nemuin reruntuhan tembaga segunung dilokasi modern itu. wong berbad lalu sj belanda sdh tahu setiap titik tambang di indonesia meski ditempat sngt terpencil dari emas di aceh sampe sumber tembaga dipapua.

      • menuju says:

        Kembali lagi pada kepentingannya. Pasti ada keperluannya Barat/Amerika/Belanda dkk memindai sumber2 daya alam di suatu lokasi.
        Kalau tak ada kepentingan, ya tidak mungkin ada penyelidikan di situ.

        Demikian juga yg ini. Celah itu baru diselidiki oleh Rusia karena ada kepentingan mereka dgn satu-satunya jalur ke Georgia yang menjadi penting karena perdagangan masa kini.

        Kalau buat Amerika cs, celah itu tidak punya arti apa2. Ya wajar mereka ogah lihat2 ke situ.

      • menuju says:

        Memang. Dulu, sebelum ketemu aaz, SIH, risetafdi, dan yang sama dgn mereka, saya sudah baca beberapa versi dari belasan versi. Skrg dg moncernya yutub, versinya menjadi puluhan dan bisa ditonton.

        Maka itulah pentingnya akal. Sejauh ini, versi ini yg paling rasional bagi saya.

        Sayang sekali. Websitenya sudah tidak ada.

        ((Sudahlah. Kita kembali ke diskusi awal saja. Pokoknya dinding logam raksasa itu benar2 ada, dan sekarang sudah hancur. Sekarang, bgmn interpretasinya ttg hal itu. ))

        • Siti Sumarni says:

          Gimana kabarnya bang?????
          Saya juga banyak belajar dari comen – comen Abang menuju yg bijak, sejak saya masuk ke AAZ.

          • Siti Sumarni says:

            Temboknya sudah ada nyata di wilayah pegunungan Kaukasus, sekarang yang perlu dicari reruntuhan+ lubang atau pintu yang hanya berdiameter layaknya pintu manusia masuk, alam sudah banyak berubah , apalagi tembok itu berlubang sudah 1400 tahun atau 14 abad yang lalu tidak bisa dipungkiri mungkin bisa jadi reruntuhan itu serta lubang itu sudah tidak bisa ditemukan lagi karena cuma 0,00 1% reruntuhan tembok itu . Kalau memang Allah swt menghendaki lubang itu ketemu insya Allah ketemu , mungkin ini ujian bagi kita apakah kita meyakini hadits nabi (mimpi Nabi Muhammad Saw) yang memberikan nubuah bahwa memang ada celah pintu dari dinding YM yang sudah terbuka yang dia disyaratkan dengan bahasa simbolis sebesar lingkaran ibu jari, coba kalau kita semua TIM AAZ datang ke lokasi sana mencari sisa reruntuhan sambil plesir pasti sangat menyenangkan, saya juga pasti pengin ikut menjelajah kawasan pegunungan tirai besi masya Alloh betapa senangnya bisa bisa saya tidak ingin pulang lagi.

        • Engkus says:

          Kalo sy setuju pemikiran kang Rahman, sesuatu peristiwa atau fakta sejarah yg sifatnya luar biasa besar hrsnya ada dasar rujukannya.
          Jadi jika ada penyelidikan oleh Rusia itu hasilnya dimuat dibuku judulnya apa???, atau kalo dijurnal ilmiah linknya mana???

          Youtube itu mayoritas diisi para pencari cuan yg bikin sensasi heboh tanpa memberikan dasar rujukan.

          • d Kaito says:

            Tidak perlu didebatkan tembok itu nyata atau tidak ,kenapa ?? karena poin utamanya adalah tembok itu sebenarnya menandakan lokasi Yakjuj Makjuj yaitu ” diantara 2 gunung ” (Al Kahfi 93). 2 gunung itu mirip seperti tameng, kalo dilihat dari wailayah kekuasaan Dzulqarnain wilayah itu ya pegunungan Kaukasus dmn dulu bangsa Khazaria tinggal.

            Sama halnya seperti “Matahari terbenam di laut berlumpur hitam” .dimana kita cari laut yang ada lumpur hitamnya ? itulah indahnya bahasa Tuhan. orang yang melihat dengan 2 mata akan mengerti kalau itu yang dimaksud adalah “laut hitam”

            Jadi kalau saya berpendapat tembok itu adalah bahasa kiasan, besi itu adalah iman dan tembaga adalah takwa. campuran iman dan takwa akan menghasilkan al Ikshan. ketika mencapai al ikhsan maka (mata) hati seseorang akan terbuka, ia akan dapat melihat mana hitam dan mana putih di zaman modern ini. inilah sebenarnya yg dibutuhkan untuk membendung kerusakan Yakjuj Makjuj dan fitnah dajjal

            • Siti Sumarni says:

              Itu sangat – sangat benar sekali menjadikan Al Qur’an sebagai besi dan hadits sebagai tembaga akan melahirkan keimanan dan ketaqwaan sebagai benteng menghadapi fitnah YM. Setuju sekali Abangku.

    • diki says:

      nah mungkin ini yg saya ceritakan dari web yang menceritakan adanya banjir bandang yang menyapu area dimana diperkirakan tembok YM berada. Sy cari lagi webnya tdk ketemu.

  5. Siti Sumarni says:

    Jujur,, menguak misteri YM bukanlah sesuatu yang mudah. Saya sudah mempelajari semua buku – buku SIH dan saya memiliki dua lusin buku SIH mungkin lebih dan saya sangat suka membaca karya besar dan karya muliya beliau. Dalam beberapa tahun ini memang saya sedang mencurahkan perhatian saya kepada studi eskatologi islam. Saya juga punya pengamatan sosial di mana masyarakat sekarang sudah tidak ada yang peduli atau mau mengkaji ilmu akhir zaman. soal aktor aktor di panggung dunia yang sekarang menguasai peradaban dunia jarang sekali yang tahu kalau mereka adalah YM (pasukan / prajurit dari panglima Dajjal) yang berasal dari pegunungan Kaukasus / pegunungan tirai besi.
    Lho saya di keluarga sendiri aja sudah ASING SEKALI, pemikiran tentang aktor aktor dunia bahwa mereka adalah YM itu baru terungkap lewat pemikiran SIH yang saya pribadi menyebutnya (SUPER JENIUS) karena saya sejak kecil sudah hobi mengkaji alquran sekalipun datangnya pemahamannya baru sekarang (setelah menginjak umur 40 tahun). Coba kapan SIH mulai merintis ilmu akhir zaman, saya sudah bersyukur aktor -aktor elite dunia yang menguasai peradaban dunia sudah terungkap bahwa mereka adalah bagian dari pelaku FASAD terbesar di muka bumi. Mengenai asal-usul mereka dari kaukakus syeikh juga sudah menjelaskan sesuai dengan kemampuannya lewat buku-buku nya yang berjudul YM di zaman modern. Kapasitas dan kemampuan orang tidak sama, ilmu itu sejatinya milik Allah swt, dia memberikan ilmu kepada siapa yang dia kehendakinya dan dia juga bisa mengambil atau mencabut ilmu ( dijadikan lupa / gila ) kepada siapa yang dikehendakinya, semoga allah menambahkan kepada kita ilmu dan memberikan pemahaman serta mengajarkan kepada kita apa yang belum kita ketahui. Amin.

    • diki says:

      kalau sy berpendapat bahwa tembok YM yg tidak ketemu ketemu krn mereka yang mempunyai ilmu aka. YM sendiri tidak mau rahasia terbongkar bahkan seperti biasa mengalihkan ke tempat lain atau hal lain seperti YM merupakan mahluk yg rakus, manusia pun dimakannya dll. Bahkan di artikel pun anak buah YM tidak pernah mau berurusan dengan test DNA.

      • Siti Sumarni says:

        Bisa jadi mas diki juga benar karena mereka mahluk bertameng ( hobinya suka menutup-nutupi) , dan paling jenius dalam soal mengalihkan perhatian, ya memang mereka mahluk dengan sejuta trik licik, dan kelicikannya sulit dibendung, saya setuju juga dg pemikiran mas diki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *