ESKATOLOGI KRISTEN ORTHODOX

Beberapa pembaca kita mengirim email yang meminta untuk menyajikan artikel tentang eskatologi Kristen Orthodox Rusia, tapi karena keterbatasan kita, sementara ini hanya bisa menyajikan pemaparan singkat Prof. Dugin, hasil wawancaranya dengan pemuka agama Kristen Orthodox Rusia. Mudah-mudahan dilain waktu kita bisa menyajikan topik ini secara lebih mendalam.

Profesor Aleksander Gelyevich Dugin adalah seorang guru besar di Universitas Moskow, yang juga seorang analis politik dan ahli strategi militer terkenal yang memiliki kedekatan dengan Presiden Putin, Parlemen, petinggi sipil dan militer Rusia.

Meski pemaparannya hanya secara garis besar, tapi mudah-mudahan bisa memberi gambaran awal bagaimana visi eskatologi mereka. Dibagian akhir kita berikan konklusi atas poin-poin penting yang bisa kita tangkap, persamaan dan perbedaannya dengan eskatologi Islam.

 

Berikut adalah pemaparan singkat dari Prof. Dugin didepan Seikh Imran Hosein :

Pertama-tama saya ingin mengungkapkan ketertarikan kami pada eksposisi dari Sheikh Imran Hosein (SIH) dan juga untuk mengungkapkan beberapa patah kata mengenai visi eskatologis Ortodoks Kristen Rusia tentang situasi (akhir zaman) ini.

Baru-baru ini saya telah berbicara dengan seorang pendeta Santo Vladimir Klitschko, dia adalah seorang Biarawan dan dia adalah kepala biara yang termasuk seorang tetua agama di Rusia, dan dia memperkenalkan tentang eskatologi Kristen Ortodoks, eskatologi Rusia.

Saya telah memintanya untuk menyebutkan poin-poin terpenting dari eskatologi kita ini.

Menurutnya, hanya para tetua Gereja Ortodoks Rusia  yang menubuatkan ‘Renaisans spiritual’ sebagai kelahiran kembali tradisi Kristen Rusia setelah berakhirnya masa penindasan AntiKristus (Dajjal).

Jadi apa yang sekarang kita saksikan adalah sebagai peristiwa yang diprediksi sebelumnya, tetapi mereka kurang lebih telah teridentifikasi bahwa kekuasaan mereka telah diramalkan, dan akhir dari kekuasaan mereka itu juga telah diprediksi.

Apa yang akan terjadi selanjutnya adalah kebangkitan kembali Gereja Ortodoks dan kebangkitan kembali Rusia.

Pada saat yang sama, ada tiga poin setelah itu, yaitu peperangan dan penderitaan besar Rusia, dimana mereka (pengikut Antikristus/Dajjal) banyak menyerang Rusia dan akan banyak lagi kerusakan yang akan kita derita, akan begitu banyak perang yang sangat menghancurkan yang melanda kita (Rusia) di masa depan.

Setelah penaklukan kembali konstantinopel, beberapa dari tetua gereja ortodoks Rusia menegaskan, bahwa Rusia akan menaklukkan Konstantinopel dan Hagia Sofia, dan mengembalikannya sebagai Katalan umat Kristen.

Tetapi hal itu akan memunculkan kebencian dari Kristen Barat yang diakui sebagai semacam cabang Kristen yang gagal dari perjalanan Kristen kita, jadi semua itu (penaklukan Konstantinopel dan Hagia Sofia) hanya akan diperankan oleh Kristen Ortodoks Timur saja.

Hal terakhir adalah soal perang besar melawan Israel,  dan penaklukan kembali Konstantinopel, jadi keterlibatan muslim  tidak disebutkan secara tegas. Jadi adakelahiran kembali Kristen Rusia”, “penaklukan kembali Konstantinopel dengan Hagia Sofia”, dan “perang melawan pax judaica (Israel)”.

Dalam semua prediksi ini, “Kekuasaan oleh Yahudi Internasional diakui sebagai tanda akhir zaman”, dan sebagai “representasi dari kekuasaan Antikristus”.

Jadi ada konvergensi (titik temu) yang sempurna dengan apa yang Anda (SIH) katakan, yang  tapi juga “sangat berlawanan dengan apa yang ditegaskan Muslim Salafi”, karena mereka  bersekutu dengan Barat dan mereka juga menuduh dengan apa yang mereka sebut ‘penindasan Rusia terhadap minoritas Muslim”.

Jadi kita memiliki dua wilayah global, tapi bukan Kristen disatu sisi dan Muslim disisi lain, tetapi ada dua wilayah global dimana ada satu “wilayah Muslim-Kristen” yang Anda bela dan kami bela, dan satu lagi adalah “wilayah Muslim-Kristen yang faktanya dibela oleh negara Barat, Zionis dan Yahudi.”

Anda (SIH) telah menunjukkan gagasan bahwa “tidak semua orang Yahudi adalah bagian dari mereka”, dan dengan demikian memberikan kemungkinan untuk menganggap ada “tiga agama monoteistik yang ganda.”

Jadi ada sebagian dari orang Yahudi dan saya pikir sebagian besar orang Yahudi akan berada di sisi lain, tetapi ada sebagian Yahudi lain yang mungkin jumlahnya lebih sedikit tapi berada di pihak kita.

Jadi, yang penting adalah bahwa “ada garis pemisah yang tidak memisahkan antara ketiga agama itu sendiri, tetapi memisahkan di dalam tiga agama itu sendiri.”

Dalam Islam ada dua posisi eskatologis yang kontradiktif, hanya dua dalam Islam, satu diwakili oleh Syekh Imran Hosein, dan satu lagi terungkap saat saya berbicara beberapa hari yang lalu dengan mantan presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad, secara pribadi dan dia menegaskan visi eskatologis mutlak. Jadi hanya ada perbedaan antara Imran Hosein dan Ahmad Dinejad tentang “peran yang dimainkan Mahdi dalam situasi ini.”

Karena, Sheikh Imran Hosein lebih menekankan pada poin kedatangan Yesus (Nabi Isa),  sementara Iran lebih menekankan poinnya pada Mahdi. itulah perbedaannya.

Namun secara politis, ada konvergensi (titik temu) mutlak antara eskatologi Iran dan eskatologi yang diungkapkan oleh Sheikh Imran Hosein.

Ada perbedaan garis pemisah yang sama antara Kristen Barat dan Timur, dan ada garis yang sama mungkin lebih dalam dan tidak begitu jelas dalam Yudaisme, satu bagian dari Yudaisme yang zionis, dan bagian lain yang bisa kita anggap berbeda (anti zionis).

Jadi saya ingin mengucapkan terima kasih atas eksposisi Anda.

 

Kesimpulan 

Beberapa poin penting yang bisa kita tangkap adalah :

  1. Akan ada peperangan besar yang dialami Rusia dimasa depan.
  2. Mereka meyakini Umat Kristen Orthodox Rusia akan membebaskan Konstantinopel dan Hagia Sofia dan mengembalikannya menjadi Katedral.
  3. Mereka juga meyakini akan memerangi Israel (dalam Islam : pembebasan Yerusalem atau perang melawan umat Yahudi).
  4. Pembebasan kedua kota itu hanya dilakukan oleh Kristen Orthodox timur, bukan dengan peran Kristen barat.
  5. Dalam Eskatologi Kristen Orthodox, tidak disebutkan keterlibatan Muslim dalam pembebasan kedua kota itu.
  6. Bahwa kekuasaan global Yahudi saat ini adalah sebagai salah satu tanda akhirzaman, sebagai perwujudan kekuasaan AntiChrist (negara-negara pengikut Dajjal).
  7. Pada setiap Negara samawi (Islam, Kristen dan Yahudi) selalu terpisah menjadi dua, ada yang mengikuti AntiChrist (Dajjal) dan ada yang berdiri berseberangan. 
  8. Kesamaan penting dengan Eskatologi Islam adalah, bahwa akan ada dua 2 kota penting yang akan dibebaskan, yaitu Konstantinopel dan Yerusalem, dan perang melawan umat Yahudi (mereka sebut: perang melawan Israel).
  9. Perbedaannya : Islam menyebut ada peran umat Nabi Isa dan Umat Muhammad dalam pembebasan Koonstantinopel dan Yerusalem, tapi dalam eskatologi mereka tidak ada peran umat Muhammad. Perbedaan lainnya, mereka tidak menyebut soal peran Imam Mahdi.

 

Dua poin berikut merupakan pendapat pribadi Prof. Dugin :

  1. Dugin berpendapat bahwa dalam Islam ada aliran muslim Salafi (koalisi Arab Saudi) yang membentuk “aliansi Islam-Kristen” yang berdiri difihak barat, Zionis dan sebagian Yahudi. Sementara ada juga “aliansi Islam-Kristen” (Rusia, Iran, Suriah) yang berdiri berseberangan dengan mereka.
  2. Dugin juga berpendapat bahwa Eskatologi Iran lebih menekankan pada peran Imam Mahdi, sementara eskatologi versi SIH dianggap lebih menekankan peran Nabi Isa as, Meski sebenarnya SIH juga membahas Imam Mahdi.

Mudah-mudahan bermanfaat.

This entry was posted in Islamic View and tagged , , , , . Bookmark the permalink.

29 Responses to ESKATOLOGI KRISTEN ORTHODOX

  1. Iqbal says:

    Ternyata umat agama lain juga sadar akhirzmn, umat Islam yg jumlahnya besar ini malah banyk yg terlena.

    • The admin says:

      Qur’an dan Hadits sudah menubuatkan bahwa diakhirzaman ini ada peran penting dari 2 jalur Umat, Ada Umat Nabi Isa dan umat Muhammad yg dipimpin imam Mahdi.

      Panduan agama kita sering kita nafikkan sendiri, bahkan meski sdh menjadi fakta, seperti bangsa Rum (Rusia) yg membantu Suriah yg sdh 8 tahun ini, yg jelas sdh diisyaratkan Nabi.

  2. Taufan says:

    Bahasa Inggrisnya agak belibet ya, tp terimakasih admin sdh mengambil & menangkap intinya, sangat menambah wawasan.

  3. mohamed Abraham says:

    pada intinya dajjal itu siapa ? dari wilayah apa? itu saja sih titik poinnya byat saya. dari pada panjang lebar tetek bengeknya ? gak jelas

    • The admin says:

      Ada puluhan ayat dimana Allah menyuruh kita berfikir, artinya mau berfikir saja sdh dapet pahala, jd jangan males berfikir. Itulah sebabnya mu’jizat Nabi kita adalah Kitab Qur’an, bukan keajaiban-keajaiban.

      Kita sudah membuat beberapa kajian menyeluruh soal Dajjal, untuk bisa lebih total memahami Dajjal, anda juga harus faham Ya’juj ma’juj.
      Silahkan dibaca, dicerna dan direnungkan. Anda tidak akan faham Dajjal hanya dengan penjelasan satu dua kalimat.
      1. Kajian Dajjal sang almasih palsu.
      2. Bisa jadi anda adalah pengikut Dajjal.
      3. Analisa dan identifikasi Ya’juj majuj part-1 sampai part-3.
      4. Ya’juj ma’juj adalah penyelenggara perang nuklir.

      • mahmod abus says:

        semua yang saya baca eksatologi dajjal semua hal sihir dan gaib termasuk tulisan website ini. hati hati sangat menyesatkan jika anda tau dajjal itu manusia keturunan adam makan dan minum.

        • Randy_oz85 says:

          Emang yg menyesatkan bagian mananya? bisa lebih rinci biar sy juga ga ikut sesat? LOL

        • The admin says:

          Sdh kita jelaskan dikomen sebelumnya, Artikel ini bukan Kajian Islam soal Dajjal (anda salah kamar), tapi hanya pemaparan eskatologi menurut Kristen Orthodox yg disampaikan oleh Prof. Dugin. Sekedar untuk menambah wawasan kita.

          Jika anda tdk setuju dengan kajian kita, soal Dajjal misalnya, silahkan tulis kajian anda dan kirim ke kita, nanti kita rilis dan diskusikan disini.

    • Anu says:

      Mungkin lidah arab jaman Nabi sulit menyebutkan kata digital maka terucaplah dajjal. Dan sulit menyebut virus wuhan maka terucaplah penyakit wahn.
      Maaf, mungkin pernyataan cocokologi diatas adlh jawaban pas dan jelas buat anda.

  4. Niko says:

    Karena menurut anda realitas tentang dajjal dibuat2 tanpa realitas sebenarnya maka silakan buat realitas tentang dajjal menurut anda.

    Kenabian muhammad yg menurut anda tidak bisa baca tulis saja diragukan. Gimana kalo dia bisa baca tulis ?

    Zaman muhammad dengan sekarang ya memang beda dan saat ini fitnah tersebar di mana2.. Makanya sudah diwanti2 oleh beliau yg menurut anda tidak bisa baca tulis

    • Taufan says:

      Tidak usah ditanggapi percuma, ga bakalan dia mau jawab gimana pendapatnya menurut versi dia, krn emang ga punya pendapat. Intinya diakhirzaman ini ada saja yg tidak suka kalo ada orang mengkaji Quran dan hadits.

  5. mohamed Abraham says:

    dajjal itu anti kristus, anti Kristus iti apa ? dajjal itu hidup di alam gaib punya sihir ini dan itu ? dajjal itu buta sebelah ? semua perkataan perkataan yang anomali dan website ini membuat semuanya lebih sulit. kecuali saya catat yajun dan majuj dan nuklir serta ww3 mungkin saja masuk akal. dan dua khilafah isa dan Mahdi uhhh itu sangat menyesatkan mana dalilnya ?

    • Firman_91 says:

      Sdh dibilang sm admin, in bukan kajian Islam ttg Dajjal, baca tuh 4 artikel yg disaranin admin.

      AntiChrist itu istilah Dajjal dalam agama Nasrani, mungkin kalo diterjemahkan “lawannya Cristus” (lawannya Yesus/Nabi Isa), dlm Islam Dajjal akan memalsukan Nabi Isa, dan hanya Nabi Isa yg bisa membunuh.

      Kalo merasa ada yg gak jelas khan tinggal ditanya saja ke admin.
      Anehnya juga ttg 2 Khilafah kembar malah nanyain dalilnya mana, apa ga liat puluhan ayat itu? Kalo ga faham jangan salahin kajiannya tanya kemampuan logika sendiri.

  6. Wowtowow says:

    Perbedaan Eskatologi Islam dan Eskatologi Orthodox sangat tipis. Malah ditemukan sangat banyak persamaan, antara Eskatologi Islam dan Eskatologi Orthodox, persamaan paling menonjol tentu adalah Kembalinya Isa Al Masih. Semoga dialog, kedekatan, natural, antara Islam dan Orthodox melalui cabang ilmu Eskatologi ini semakin erat. Meskipun masing-masing mempunyai Eskatologi nya sendiri-sendiri, yg penting dengan adanya dialog maka masing-masing akan saling mengenal dan menghormati.

    • Salman says:

      Saya kira kebingungan sdr Mahmoud abos dan Mohamed Abraham adalah :
      1. Kenapa admin memunculkan artikel ini dimana ada istilah Antichrist (Dajjal), sementara yg diKajian Islam tidak ada.
      2. Atau mungkin bingung, kenapa admin mengangkat eskatologi Kristen Othodox.

      Penjelasan sdr Firman_91 harusya sdh menjawab, tapi beliau2 itu msh saja berkutat dlm dunianya sendiri. Atau mungkin admin bisa bantu .

      • The admin says:

        Sepertinya sdr.Abos dan sdr.Abraham ini ketinggalan mengikuti langkah kita, kita akan bantu paparkan “dasar eskatologi Islam” yg berhubungan dengan kebingungan itu.

        Ada 3 tokoh utama diakhirzaman, Imam Mahdi, Nabi isa as, dan Dajjal. Imam Mahdi akan memimpin Umat Muhammad, Nabi Isa akan memimpin umatnya sendiri (Ahli kitab dari agama Yahudi dan Nasrani), sementara Dajjal adalah musuh bagi kedua umat, tapi secara khusus menjadi musuh utama Nabi Isa as, karena Dajjal yg muncul lebih dulu akan menklaim dirinya sebagai “Al Masih”. Itulah kenapa dalam beberapa hadits Dajjal juga disebut dengan gelar “Al Masih”, yg sebenarnya adalah gelar untuk Nabi Isa.

        Kita perlu menyajikan artikel ini, karena :
        1. Qur’an menyebut, Nabi Isa as adalah utusan Allah khusus untuk Bani Israel, yang artinya : Bahwa akhirzaman akan diisi oleh 2 umat, yaitu Umat Muhammad dan Umat Nabi Isa as.
        2. Qur’an menyebut akan ada Umat Nasrani yg akan menjadi teman dekat umat Islam, yang ciri-cirinya disebut dalam Surat Al Maidah:82.
        3. Ada panduan agama yang menyebut tentang perang melawan musuh Islam yang dibantu bangsa Rum (Hadits), dan kegembiraan umat muslim saat bangsa Rum menang (Ar-Rum 1-5)

        Jadi, Kita sedang dalam proses mencari tahu siapakah “Ahli kitab” yg disebut Qur’an akan menjadi pengikut Nabi Isa itu. Sementara ini, kita melihat yang menjadi kandidat utama (meski kita belum berani memastikan) adalah dari Kristen Orthodox, karena :
        * Bangsa Rum pd zaman Nabi adalah umat Kristen Orthodox diKekaisaran Bizantium yg berpusat diKonstantinopel.
        * Fakta bahwa selama 8 tahun perang Suriah, umat Islam dibantu secara total oleh Rusia dan negara mayoritas Kristen Orthodox lain.
        * Ada kemiripan eskatologi mereka dengan Eskatologi Islam.

        Terakhir kita ingatkan kpd sdr. Abos dan sdr. Abraham untuk tidak gampang “mencap sesat” hanya karena “anda gagal faham”. Kita disini belajar dan berdiskusi bersama soal agama khususnya ilmu akhirzaman. Koq malah anda bilang sesat logikanya gimana?

        Mudah-mudahan membantu.

  7. Annisa says:

    Hehehe…. koq sptnya mrk itu gerah krn Kristen Orthodox sama dng Islam, sama” bakal menyerang Israel. intinya mrk hny mau bilang prof dugin ini ngaco, salah dan jng dipercaya….

    • The admin says:

      Ini baru komentar paling cerdas, belajar dimana mba/ibu Annisa?

    • Niko says:

      Ayo Ibu Annisa, kalo pernah belajar eskatologi kristen orthodox bisa sampaikan ilmunya di sini.

    • isaac rum says:

      kerjasama pure ada muatan politik dan ekonomi antara negara bukan agama. mana buktinya rusia menyerang Israel. sekali lagi ini sangat mengada ada. Rusia memiliki kekuatan di eropa dan sekitarnya untuk membuat mereka dapat bertahan dari ancaman musuh dan teroris me global. Rusia dapat menyrrang Israel jika diperlukan tapi itu tidak proporsional bagi negara besar sekelas Rusia dan berbahaya bagi stabilitas dunia.

      • Annisa says:

        Mana buktinya Rusia menyerang Israel? Mas isaac ini faham ga sih isi artikel ini? faham ga yg dimaksud eskatologi? Baca dulu deh sebelum komen biar ga kaya org bangun tidur, malu dong kalo ga nyambung, ini khan dibaca org banyak.

      • Niko says:

        Rusia menyerang israel ? Saat ini tentu tidak ada… Semua yg dilakukan oleh putin hanya diplomasi saja kok.. Keliatannya aja rusia sepaham dengan israel.. Padahal kepentingannya berlawanan..
        Rusia nyerang israel ? Ngapain ? Nggak ada manfaatnya buat mereka. Justru nanti bagian itu akan muncul jika Isa sudah kembali. Itulah yang dijelaskan hal eskatologi mereka. Sudah baca bagian eskatologinya ? Gimana mau paham kalo eskatologi kristen orthodoxnya gak dibaca ?

      • Rama says:

        berperang melawan Israel saat ini!!, Malah yang jadi taruhannya adalah “keamanan Dinegara kita sendiri dan regional dunia” contoh misal Dinegara kita aja deh… dari beberapa tahun yang lalu sejak zaman Soekarno hingga Jokowi hingga saat ini, Indonesia sudah bekerja keras untuk membela Palestina dari sering-sering mengirimkan
        relawan kemanusiaan, memberikan bantuann makanan, hingga material untuk Palestina!! Perjanjian setiap tahun diplomasi dengan Palestina, sudah cukup untu membantu Palestina!! Daripada harus perang langsung kepada Israel , taruhannya bisa wilayah kita sendiri dan dunia… So harap bersabar aja karena pastinya Allah SWT memiliki rencana sendiri dan hanya dialah sendiri yang tau “kapan waktu untuk melawan Israel.. dan membebaskan Yerusalem dan wilayah konstantinopel

        • The admin says:

          Memang benar untuk saat ini tidak mungkin negara muslim mampu memerangi Israel, karena dibacking oleh puluhan negara NATO, Israel akan lemah nanti setelah Malhamah, setelah NATO hancur. Negara” yg jelas memusuhi Israelpun tahu hal itu, makanya Iran dan Suriah cenderung meredam meski berkali” diserang Israel dan AS.

          Jadi, masalah penting saat ini bukan untuk memerangi Israel, tapi :
          1. Umat muslim ‘tidak tahu musuh‘ Islam meski sdh ditunjukkan dalam Qur’an, dan malah memerangi muslim lain.
          2. Gampang kemakan fitnah akhirzaman bahwa “Musuh Islam adalah sekte Islam lain”, hanya karena yg bicara mengatasnamakan Islam, dan bukan berdasar panduan Quran & sunnah.
          3. Banyak penguasa negara muslim yg bersekutu dengan Israel, tapi dunia Islam diam saja, meski “ancaman Allah bukan main“, mereka dianggap Allah keluar dari Islam.
          4. Penguasa muslim malah memerangi negara muslim lain untuk kepentingan Israel (Saudi di Yaman, Turki diSuriah), tapi dunia Islam juga diam saja.
          5. Tidak perlu memerangi Israel sekarang, cukup umat Islam dan negara” Islam bersatu dan tidak bersekutu dengan Israel. Itu sdh mematuhi perintah Allah,.

          Perlu ditambahkan, bahwa umat muslim yg paling sengsara saat ini bukan diPalestina, tapi di Suriah dan Yaman. Isu ini sengaja tidak pernah diekspose karena pelaku kezaliman itu melibatkan negara muslim.

  8. Yanuar says:

    Sepertinya AAZ harus membuat artikel tanggapan tentang Eskatologi Kristen Ortodoks paparan Dr. Dugin ini. Karena banyak yg hanya membaca 1 artikel ini saja tanpa eksplorasi artikel lainnya di web ini. 9 Poin Eskatologi Kristen Ortodoks vs Eskatologi Islam. Intinya ‘Siapa’ mengklaim jadi ‘Siapa’ dan akan berbuat ‘Apa’

  9. Yanuar says:

    Tanggapan saya atas poin no 2 : Bukankah Rum Rusia ‘nanti’ akan berkhianat dan akan Menyerang Konstantinopel ? Tetapi langsung dicegat oleh pasukan AlMahdi dan terjadilah pertempuran di Amaq & Dabiq. Bagaimana mungkin ‘Rum Rusia’ membebaskan Konstantinopel jika mereka dikalahkan pasukan AlMahdi di Amaq & Dabiq. Saya lebih percaya Bani Ishaq yg membebaskan Konstantinopel, siapa mereka ? Keturunan Nabi Yakub(Israel) ataukah keturunan ‘Aish/Esau (saudara kembar Nabi Yaqub) ? Yang jelas bukan ‘Rum Rusia’, karena mereka gagal ‘membebaskan’ Konstantinopel. Dan inilah alasan yg sebenarnya mengapa Rusia ‘kukuh’ berada di Suriah kini, karena sebagai batu pijakan mereka menuju Istanbul a.k.a Konstantinopel sehingga membuat Turki salah jalan yg nantinya akan bergabung dengan NATO demi membendung Rusia di Suriah walaupun akhirnya tetap kalah juga. Saya lebih suka menggunakan istilah ‘Rum Rusia’ dibanding ‘Kristen Ortodoks Rusia’ karena dalam Eskatologi Islam, istilah ‘Rum’ mewakili sebuah bentuk negara. Untuk point 3 : Memang benar mereka nanti akan menyerang ‘Israel’, tapi pertanyaannya ‘Siapa’ yang mereka serang ?

    • Salman says:

      Rum (umat yg beragama Nasrani) itu sudah berabad lalu pecah menjadi 2, ada Rum barat, negara2 barat mayoritas Katolik dan protestan, dan sekarang Rum timur itu kristen orthodox yg pusatnya (pengikut terbesarnya) skrg di Rusia.

      Perang melawan rum barat itu sdh terjadi diSuriah dan dimenangkan oleh pasukan muslim Suriah dibantu Rusia. Perang itu yang disebut nabi melawan proksi rum barat , dan dihadits lain disebut melawan 80 bendera, itu adalah teroris yg didukung oleh 80 negara.

      Harus baca 2 kajian ini baru ada gambaran:
      1. Peperangan setelah perang nuklir.
      2. Perang Irak, Yaman dan Suriah menurut hadis Malhamah.

Leave a Reply to Firman_91 Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *