ADU DOMBA SHIAH-SUNI MENURUT SANG PANITIA

Dampak adu domba Shiah-Sunni , Suriah negara yang diberkahi Allah hancur – 1.5 jt rakyat Suriah tewas, 6 juta mengungsi

 

“Wahai orang-orang yang beriman , Jika seseorang yang fasik datang kepada kalian membawa suatu berita, maka telitilah kebenarannya, agar kalian tidak mencelakakan suatu kaum karena kebodohanmu , yang akhirnya kalian menyesali perbuatan kalian itu (karena  membuat tuduhan yang salah).” (Qur’an, al-Hujurat 49:6)

Dari Abdullah bin Amr bin Ash r.a : Seorang lelaki bertanya kepada Rasulullah saw, “Orang Islam yang bagaimanakah yang paling baik?” Jawab Rasulullah saw, “Ialah orang-orang yang menjaga orang-orang Islam lainnya dari bencana lidah dan perbuatannya”. (H.R Muslim)

 

Beberapa tahun terakhir medsos diIndonesia  tiba2 dibanjiri propaganda anti Shiah, juga buku buku yang memojokkan shiah dibagi2kan secara gratis. Suatu hal yang tidak pernah terjadi lima tahun lalu khususnya diIndonesia. Sekte Islam yang bisa disebut berumur hampir sama dengan umur Islam itu tiba2 dipropagandakan sebagai sekte sesat, Qurannya beda, kafir dan sebagainya.

Tentu ini adalah fenomena yang menjadi pertanyaan besar karena semuanya terjadi secara  bersamaan dengan Penghancuran beberapa Negara Mayoritas Shiah penentang zionis  seperti Iraq, Yaman, Suriah Oleh NATO bersama sekutu arabnya Saudi dan Qatar, UEA Turki dsb.

Populasi umat Shiah didunia adalah sekitar 320 juta orang atau  20% dari Populasi umat Suni yang 1,6 milyar orang.

Yang patut disayangkan  bahkan beberapa orang dari yang menyebut ulama malah ikut larut dalam propaganda ini dengan menerbitkan buku gratis propaganda anti Shiah. Kita yakin mereka tidak tahu atau tidak peduli kalau jutaan korban dan jutaan lain mengungsi akibat adu domba Shiah-Suni ini di Timteng, bahkan mungkin tidak tahu siapa dalang dibalik semua ini.

Artikel kita kali ini akan mengungkap siapa sebenarnya dalang dibalik adu domba Shiah-Suni yang telah mengorbankan jutaan muslim di Iraq, Suriah dan Yaman.

Kita simak pernyataan Perdana menteri Israel ketika ditanya seorang wartawan CNBC AS, atau videonya juga bisa disimak langsung diweb nbcnews.com. :

 

 

…Now, both of these camps are enemies of the United States. And when your enemies are fighting each other, don’t strengthen either one of them; weaken both. And I think by far the worst outcome that could come out of this is that one of these factions, Iran, would come out with nuclear weapons capability. That would be a tragic mistake. It would make everything else pale in comparison.

 

“…Kedua kubu (Shiah dan Suni) adalah musuh AS, dan Jika kedua musuh anda (AS) berkelahi satu sama lain maka tidak akan memperkuat mereka, tapi malah melemahkan keduanya. Dan lebih jauh, saya fikir hasil terburuknya  adalah Iran akan menjadi negara yang punya kemampuan nuklir.  Hal itu menjadi kesalahan yang tragis  karena  akan membuat fihak lain (Saudi) pucat pasi.”

 

…I think that there are two actions you have to take. One is to take the actions that you deem necessary to counter the ISIS takeover of Iraq, and the second is not to allow Iran to dominate Iraq the way it dominated Lebanon and Syria. So you actually have to work on both sides. As I say, you try to weaken both. There are actions that could be taken.

 

“…Saya kira ada dua hal yg bisa anda (AS) lakukan, yang pertama ambil tindakan yang mencegah ISIS mengambil alih Iraq, dan yang kedua mencegah Iran untuk mendominasi Iraq seperti halnya mereka mendominasi Suriah dan Lebanon. Jadi sebenarnya anda harus bekerja pada kedua fihak. Seperti saya bilang cobalah melemahkan keduanya. Itu langkah2 yang dapat dilakukan.”

 

Masih belum percaya Kalu adu domba Shiah Suni adalah agenda zionis? Sangat memprihatinkan kalau dizaman internet ini masih saja ada Umat Muslim yang tidak tahu kalau diadu domba.

Seorang penulis Inggris terkenal David Icke  yang bukan Muslimpun tahu dan menjelaskan dengan gamblang  tentang agenda Adu domba Shiah Suni ini:

 

Beberapa poin penting yang bisa kami tangkap dari video itu adalah :

  1. Nantinya, Setelah perang dunia 3 dimana Amerika dan Rusia sudah lemah maka dengan alasan menciptakan perdamaian dunia , dukungan Persenjataan canggih dan rudal rudal  Nuklirnya Zionis mengAgenda pendirikan pemerintahan tunggal dunia yang dipimpin Israel , dengan satu mata uang tunggal dunia , satu sentral militer dunia, satu system keuangan dunia yg disebut dengan New World Order. Intinya tidak mungkin Israel menjadi pemimpin dunia jika Kekuatan Islam masih besar.
  1. Kekacauan hebat yang melanda Timur tengah sekarang ini (Iraq, Libiya, Yaman, Somalia, Sudan, Suriah dsb) adalah bukan terjadi begitu saja, tapi memang sudah “by designed” oleh zionis guna mencapai tujuan itu.
  1. Menurut Icke, Saudi Arabia, Turki dan Qatar sebagai aliansi dekat NATO ikut mendanai dan mepersenjatai ISIS , pemberontak militer dan kelompok Teroris2 lain. Sebagai sandiwara baik NATO maupun Turki  kemudian berpura2 mengutuk dan sesekali menyerang ISIS secara tidak serius.
  1. Upaya adu domba Shiah -Suni juga diupayakan agar Iran (sebagai negara mayoritas Shiah terpancing  untuk masuk dalam Pusaran kekacauan. (menuju perang dunia 3)

 

Mari kita renungkan beberapa pertanyaan ini :

  • Apakah kita  pintar bila kita malah ikut larut dalam propaganda zionis?   
  • Apakah kita pintar kalau melakukan sesuatu yang beresiko dosa besar ?   
  • Bagaimana bisa kita merasa berjihad jika yang didapat perpecahan umat dan kehancuran Islam sendiri ?

 

 

Pandangan Agama

Ayat ini harusnya menjadi renungan bagaimana menyikapi hidup bersama berbagai agama lain dan berbagai macam aliran dalam Islam.

“Dan janganlah kalian memaki sembahan-sembahan yang mereka sembah selain Allah, karena mereka nanti akan memaki Allah dengan melampaui batas tanpa pengetahuan. Demikianlah Kami jadikan setiap umat menganggap baik pekerjaan mereka. Kemudian kepada Tuhan merekalah kembali mereka, lalu Dia memberitakan kepada mereka apa yang dahulu mereka kerjakan.” (QS Al An’am 108)

Allah menurunkan ayatnya untuk dipatuhi bukan sekedar jadi bahan bacaan, Surat al-An’am :108 memberikan panduan, bahwa terhadap orang yang beragama lain yang  jelas-jelas kafir saja, Allah melarang untuk memaki  mereka, apalagi mengkafirkan atau menuduh sesat atau menghujad muslim lain, hanya karena beda aliran.

 

 

Mengkafirkan Muslim Lain adalah tindakan Syrik

Mungkin ini sama sekali diluar kesadaran kita, bahwa menghakimi agama orang, atau menghakimi aliran orang adalah termasuk perbuatan syrik, koq bisa begitu?

Kita ini hanya mahkluk Allah, Allah yang behak menghakimi agama seseorang, kita nanti juga termasuk terdakwa yang akan dihakimi oleh Allah, jika kita menghakimi agama orang lain, maka kita telah merasa sebagai Tuhan. Syrik bisa bermakna menuhankan apa saja, atau siapa saja selain Allah, termasuk menuhankan dirinya sendiri seperti yang dilakukan Fir’aun.

Kadang kita memang terjebak oleh pemikiran bodoh yang tanpa dasar, kita “merasa berjihad dan membela agama” jika kita membela aliran kita sendiri,  dan menghujad sekte lain, itulah kebodohan yang harus dibuang. Tidak ada keuntungannya selain umat makin terpecah belah dan hancurnya persatuan Islam dan ancaman Dosa Besar.

 

Tidak ada satupun ayat Quran atau hadist yang mengatakan bahwa musuh Islam adalah sekte Islam lain. Yang ada malah puluhan Hadist yang melarang keras mengkafirkan muslim lain dengan ancaman dosa kafir akan mengenai penuduh.

 

Musuh Islam tidak perlu kita ciptakan sendiri dengan dasar nafsu mencari kesalahan aliran lain, Allah sudah memandu kita siapakah musuh Islam, bacalah Kajian Al Maidah 51-52 , disitu anda akan tahu bahwa musuh Islam itu adalah sang panitia adu domba Shiah – Suni itu sendiri, zionis Israel.

 

Hadist2 berikut harusnya membuat kita berfikir seribu kali untuk melakukakannya :

أَيُّمَا رَجُلٍ قَالَ لِأَخِيْهِ : يَا كَافِرَ فَقَدْ بَاءَ بِهَا أَحَدُهُمَا إِنْ كَانَ كَمَا قَالَ وَإِلاَّ رَجَعَتْ عَلَيْهِ.

“Siapa saja yang berkata kepada saudaranya,” Hai Kafir”. Maka akan terkena salah satunya jika yang vonisnya itu benar, dan jika tidak maka akan kembali kepada (orang yang mengucapkan)nya.” (HR Bukari dan Muslim).

Penjelasan

  1. Kata “Salah satunya”  bisa dimaknai bahwa bahwa dosa kafir itu akan mengenai si tertuduh jika tuduhan sipenuduh benar. Penafsiran pertama ini kurang masuk akal karena kalau tertuduh benar2 memang sudah Kafir, maka tanpa dituduhpun dia sudah kafir tidak perlu menunggu seseorang menuduh dia baru jadi kafir.
  2. Kata “salah satunya”, bisa juga dimaknai bahwa subyek (sipenuduh) tetap mendapat salah satunya / sebagaian dari dosa kafir walaupun tuduhannya benar. Analisa ini menurut  lebih masuk akal, karena efek didunianya saja bisa membuat umat berpecah belah bahkan peperangan.
  3. Kalimat kedua sudah cukup jelas, bahwa jika tertuduh ternyata tidak kafir, maka dosa kafir penuh akan mengenai sipenuduh.

 

Larangan keras mengkafirkan Muslim lain juga kita temukan dalam Hadist berikut :

لاَ يَرْمِى رَجُلٌ رَجُلاً بِالْفُسُوْقِ وَلاَ يَرْمِيْهِ بِالْكُفْرِ إِلاَّ ارْتَدَّتْ عَلَيْهِ إِنْ لَمْ يَكُنْ صَاحِبُهُ كَذَلِكَ.

Tidaklah seseorang memvonis orang lain sebagai fasiq atau kafir maka akan kembali kepadanya jika yang divonis tidak demikian.” (HR Bukhari).

 

وَلَعْنُ الْمُؤْمِنِ كَقَتْلِهِ وَمَنْ رَمَى مُؤْمِنًا بِكُفْرٍ فَهُوَ كَقَتْلِهِ.

Dan melaknat seorang mukmin sama dengan membunuhnya, dan menuduh seorang mukmin dengan kekafiran adalah sama dengan membunuhnya.” (HR Bukhari).

 

إِن أَخْوَفَ مَا أَخَافُ عَلَيْكُمْ رَجُلٌ قَرَأَ الْقُرْآنَ حَتى إِذَا رُئِيَتْ بَهْجَتُهُ عَلَيْهِ، وَكَانَ رِدْئًا لِلْإِسْلَامِ، انْسَلَخَ مِنْهُ وَنَبَذَهُ وَرَاءَ ظَهْرِهِ، وَسَعَى عَلَى جَارِهِ بِالسيْفِ، وَرَمَاهُ بِالشرْكِ»، قَالَ: قُلْتُ: يَا نَبِي اللهِ، أَيهُمَا أَوْلَى بِالشرْكِ، الْمَرْمِي أَمِ الرامِي؟ قَالَ: «بَلِ الرامِي»

“Sesungguhnya yang paling aku khawatirkan atas kamu adalah seseorang yang telah membaca Al-Qur’ân, sehingga ketika telah tampak kebagusannya terhadap al-Qur’ân dan dia menjadi pembela Islam, dia kemudian lepas dari al-Qur’an, membuangnya di belakang punggungnya, dan menyerang tetangganya dengan pedang dan menuduhnya musyrik”. Aku (Hudzaifah) bertanya, “Wahai nabi Allâh, siapakah yang lebih pantas disebut musyrik, penuduh atau yang dituduh?”. Beliau menjawab, “Penuduhnya”. (HR. Bukhâri).

 

Menyikapi Fitnah Akhirzaman

Allah dan Nabinya telah menuntun kita bagaimana cara menyikapi fitnah akhirzaman : 

“Wahai orang-orang yang beriman (kepada Allah SWT)! Jika seseorang yang fasik datang kepada kalian membawa suatu berita, maka telitilah kebenarannya, agar kalian tidak mencelakakan suatu kaum karena kebodohanmu, yang akhirnya kalian menyesali perbuatan kalian itu (karena  membuat tuduhan yang salah).” (Qur’an, al-Hujurat 49:6)

Ketika fitnah itu mulai muncul, kita disuruh Allah untuk mencari tahu kebenarannya, siapakah penebarnya, dan untuk tujuan apa mereka melakukannya. Bukan langsung percaya misalnya hanya karena yang mengatakan kopyahnya tinggi atau sorbannya besar. 

Hal lain dari ayat ini adalah, bahwa Allah menggambarkan orang yang gampang kemakan fitnah sebagai orang yang “bodoh”

 

Sementara Nabi juga telah memandu kita dengan Hadits berikut :

  حَدَّثَنَا أَبُو الْيَمَانِ أَخْبَرَنَا شُعَيْبٌ عَنْ الزُّهْرِيِّ أَخْبَرَنِي أَبُو سَلَمَةَ بْنُ عَبْدِ الرَّحْمَنِ أَنَّ أَبَا هُرَيْرَةَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ سَتَكُونُ فِتَنٌ الْقَاعِدُ فِيهَا خَيْرٌ مِنْ الْقَائِمِ وَالْقَائِمُ خَيْرٌ مِنْ الْمَاشِي وَالْمَاشِي فِيهَا خَيْرٌ مِنْ السَّاعِي مَنْ تَشَرَّفَ لَهَا تَسْتَشْرِفْهُ فَمَنْ وَجَدَ مَلْجَأً أَوْ مَعَاذًا فَلْيَعُذْ بِهِ

Telah menceritakan kepada kami Abul Yaman Telah mengabarkan kepada kami Syu’aib dari Az Zuhri telah mengabarkan kepadaku Abu Salamah bin Abdurrahman, bahwasanya Abu Hurairah mengatakan, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:

“Akan terjadi fitnah, orang yang duduk pada saat itu lebih baik daripada orang yang berdiri, orang yang berdiri lebih baik daripada orang yang berjalan, orang yang berjalan lebih daripada yang berlari, barangsiapa berusaha menghadapi fitnah itu, justru fitnah itu akan mempengaruhinya, maka barangsiapa mendapat tempat berlindung atau benteng pertahanan, hendaklah ia berlindung diri di tempat itu.” (HR Bukhari)

Orang yang “duduk” adalah perumpamaan bagi yang tidak langsung percaya atas suatu info yang berindikasi mengandung fitnah, ini adalah pilihan sikap terbaik. Urutan berikutnya yang lebih buruk digambarkan sebagai “berdiri”, kemudian lebih buruk lagi “berjalan” dan yang paling buruk adalah yang “berlari”. 

Yang digambarkan sebagai “berlari”, bisa dimaknai orang itu akan langsung percaya info yang belum jelas itu, kemudian langsung mengambil tindakan bodoh yang justru bisa menimbulkan permasalahan besar.

 

 

Penutup

Diakhir zaman ini dimana firnah2 besar meluncur deras karena informasi bisa menyebar sangat cepat dan luas hanya dari sebuah smartphone, marilah kita semakin cerdas untuk tidak begitu saja larut dalam khabar2 provokatif dari suatu kekuatan besar yang sedang berupaya menghancurkan kekuatan Islam termasuk cara adudomba  guna mencapai agenda besarnya .  

Jika kita larut dalam fitnah akhirzaman itu, maka bisa jadi termasuk “orang bodoh” yang disebut dalam surat al-Hujurat 49:6, dan secara tidak sadar kita adalah bagian yang ikut mengkampanyekan agenda zionis dalam penghancuran kekuatan Islam Itu.

WaAllahualam, mudah2an bermanfaat.

 

This entry was posted in Islamic View and tagged , , , . Bookmark the permalink.

43 Responses to ADU DOMBA SHIAH-SUNI MENURUT SANG PANITIA

  1. Agus mujahid amatir says:

    Sikap terbaik terhadap Syiah gimana? Bukankah sejarah membuktikan rafidah sering membantu kaum kafir menghancurkan islam dari dalam.

    • The admin says:

      Sikap kita jangan mencari2 kejelekkan sekte lain mending merefleksi diri kita sendiri apakah sudah benar aqidah kita. tidak ada gunanya mengikuti para pemecah belah agama, Allah memasukkannya sebagaidosa syrik (Ar Rum31-32), dan Allah sendiri yg akan menghadapi mereka (Al An’am 6:159)

      Jangankan menghakimi orang lain, kita sendiri saja tidak bisa memastikan masuk sorga atau tidak, hanya Allah yg pantas menghakimi aqidah seseorang.

      Setiap sekte punya konskuensi dan tanggung jawab masing2 nanti dihadapan Allah. Semakin kita membenci sekte lain semakin senang zionis karena itu yg mereka mau, dan adalah sikap yang bodoh kalau mendukung agenda zionis , dan memasukkan diri sendiri ke resiko dosa besar karena mengkafirkan Muslim lain.

  2. lah bukannya Syiah itu bukan islam..?? banyak video2nya yg syahadatnya aja udah beda.. memusuhi sahabat Nabi kecuali Ali R.a??

    gimana tu min???

    • The admin says:

      Propaganda dan Video seperti itu gampang dibuat karena memang ada sponsornya.

      Inti syhadat itu dua, pengakuan hanya Allah sebagai Tuhan dan pengakuan Muhammad sebagai Nabinya. Urusan mereka menambah-nambah adalah urusan mereka dengan Allah, kita bukan Tuhan yg berhak mengadili aqidah seseorang.

      Jangankan dengan sekte lain, sesama umat yg mengaku sunipun sholatnya beda-beda. Ada yg pakai doa qunut ada yg tidak. Penentuan 1 ramadlan saja beda2, dsb dsb. Tapi lihat saat ibadah haji, tidak satupun yg mengaku saya aliran ini aliran itu..semuanya bersatu adalah Islam.

  3. Muga says:

    Apakah admin Syiah ?

    Dulu memang syiah itu buruk di mata saya, tapi semenjak suka sejarah tak seburuk yang dipikirkan,

    Banyak penjelasan tokoh besar yang masuk akal daripada menolak mentah mentah Syiah, contohnya Ahmad Deedat yang udh pernah ke Iran malah ketemu Khomeini,

    Jelas pemikiran ‘Menerima info mentah’ itu merupakan perusak pemikiran orang indonesia,

    Mungkin kayak gini juga Raja India Jalaludin Akbar kena fitnah kafir syirik dsb ?

    tapi kenapa kyknya org syiah lbh suka disebut Syiah ?

    • The admin says:

      Saya Suni dan tidak kenal satu orang Shiahpun,
      – Sering diforum2 sy minta kepada para provokator anti shiah untuk tunjukin satu ayat/hadist yg menyuruh mengkafirkan Sekte lain tapi mereka tidak bisa kasih satupun. SAYA IKUT MENGKAFIRKAN KALO ADA TUNTUNANNYA. Yang ada larangan2 mengkafirkan Muslim lain dengan resiko PENUDUH YG KENA DOSA KAFIR. Hanya sesederhana itu.
      – Nabi mengisyaratkn umatnya akan terpecah jadi 73 sekte, Setiap sekte punya konsekuensi masing2 dihadapan Allah biarlah Allah nanti yang jadi hakim. Kesombongan yang luar biasa kalau kita merasa jadi Tuhan yang berhak menghakimi aqidah muslim lain.
      – Hadist2 dan Ayat Quran mengisyaratkan justru kezaliman akan banyak muncul dari negara suni (Baca hadist2 tentang fitnah dari timur, Tanduk setan dan At_taubah 19 diatas) dan Faktanya sekarang sedang terjadi kezaliman luar biasa dari orang2 Suni atas negara Shiah Iraq, Yaman , Suriah . Jadi justru kita orang Suni yang harus lebih waspada jangan sampai hanyut dan tersesat diakhir zaman.

      Jadi, Mau Suni atau Shiah adalah manusia biasa yg bisa dijalan yang benar atau jalan salah, DiIndonesia saja ada 2 orang Menteri agama, Puluhan gubernur/bupati, Puluhan Petinggi partai Islam masuk penjara karena Korupsi. Sangat bodoh kalau dibilang orang suni selalu benar dan sekte lain salah, musuhilah kezaliman bukan memusuhi orang karena beda aliran.

      – Mari kita jadi Suni yang cerdas, yang mengambil sikap berdasar Panduan agama dan fakta2 , Bukan Isu Medsos malah dijadikan kitab suci.

  4. MUHAMMAD says:

    Bismillahi …..

    Salaamun ‘Alaykum ……
    Syi’ah bukanlah Muslim ….. hanya sekte …..
    mereka mengkafirkan Ibunda ‘Aa-isyah dan Ibunda Hafsah ….
    mereka juga mengkafirkan orang yang dimuliakan Allah SWT ….
    Abu Bakar dan ‘Umar ibnu Khottob …..
    mereka bukanlah orang Islam ……
    Saya pribadi sanggup ber mubahalah terhitung dari saat ini ….
    sampai hari Qiyamat …..
    bahwa Syi’ah bukanlah Agama Islam yang benar …..

    • The admin says:

      Kita tidak mau menjadi orang suni yang bodoh yang berani menantang larangan Allah dengan menjadi pemecah belah agama yg ancamannya tidak main-main, Allah sendiri ygakan menghadapi (Al Ana’am 159) dan Allah memasukkan sebagi dosa syrik AR Rum 31-32).

      Jangankan melecehkan aqidah muslim lain, melecehkan agama lain saja kita dilarang, baca Al An’am 108, Al Kafirun 1-6.

      Soal mereka melecehkan sahabat itu urusan mereka dengan Allah, tapi Jika kita tidak peduli larangan Allah dan dan Rosulnya bukankah malah kita sendiri malah yang melecehkan Nabi

      Kami hanya bisa mengingatkan berdasar Ayat dan Hadist.Semuanya kembali kepada kemampuan berfikir kita masing2. Adakah Allah menjanjikan pahala untuk para pemecah belah agama? silahkan tunjukkan satu ayat saja.

    • Anakbawang says:

      “Tidaklah seseorang memvonis orang lain sebagai fasiq atau kafir maka akan kembali kepadanya jika yang divonis tidak demikian.” (HR Bukhari).

      Jika ada golongan syiah (rafidhah) yang menuduh sahabat kafir, kembalikan saja ke hadist diatas. Allahu’alam

      • The admin says:

        Jika mereka memang mengkafirkan sahabat Nabi itu resiko mereka sendiri dihadapan Allah, tapi jika kita jugs melakukannys terhadap mereka lalu apa bedanya kita dengan mereka ?

        • Hisair Tabina says:

          Justru ini yang jadi ajang buat kita, untuk tegas terhadap yang jelas2 menyimpang, karena pergerakan mereka justru bisa menahan bahkan mengalihkan hidayah seseorang yang seharusnya mengikuti ajaran Islam sesuai manhaj Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam, namun justru teralihkan yang salah. Menurut banyak ustadz faqih, hadits di atas itu berlaku utk perbedaan yg bersifat furu’ (contoh saling menyalahkan antara yg Qunut dan tidak Qunut) bukan ushul, seperti perbedaan pondasi antara
          Islam – Syiah, yang sudah jelas2 berbeda. Dan mohon dibedakan antara menuduh dengan meninjau dan menyikapi.

          Saya justru menyangsikan saran Anda utk menanyakan ke kedubes Iran, loh kok justru tanya ke sana, justru tanya ke ‘ulama besar di univ2 Islam yg tsiqah, minimal cari referensi melalui buku2 karya beliau. Kalau saya cukuplah mengambil referensi dari berbagai/para asatidz yang telah terjamin ke-tsiqahannya dan ke-faqih-annya yg memang pernah belajar di negara yg tegas dgn penyimpangan syiah. Alhamdulillah tidak satupun yang tidak zero tolerance dengan konsep syi’ah.

          Ayo para penyimak akhir zaman, tetap waspada dengan berbagai usaha penyimpangan akidah. Bahkan deskripsi Al-Mahdi versi Islam dengan Imam Mahdi versi syiah udah beda.

          • The admin says:

            Setiap aliran berfikir seperti itu, bahwa aliran merekalah yang benar, juga setiap penganut agama apapun juga berfikir begitu, itu wajar. Nabi menyebut umatku tarbagi menjadi 70 golongan, bisa dibayangkan hidup kita akan habis untuk mencari cari keburukan 69 sekte lain.

            Tapi jika hal itu dibarengi kesombongan untuk berhak menghakimi sekte lain maka hal itu akan berbuah malapetaka seperti yang terjadi diIraq, Yaman dan Suriah.
            Adakah dasar hukum untuk menyerang dan mengusir mereka dari kampungnya itu ? Kita mengutuk penindasan Israel atas warga palestina dan Miyanmar atas warga Rohingnya, tapi menutup mata atas apa yg terjadi di Iraq, Yaman dan Suriah.

            Baca artikel kita soal Iraq Yaman dan Suriah , Anda akan kaget membaca hadist2 yang menjelaskan peran ketiga negara tersebut diakhir zaman. Terutama diSuriah, banyak orang gagal faham atas siapa difihak yang benar dan mana yang salah karena tidak mau menggunakan panduan agama dan lebih suka menggunakan isu medsos sebagai panduan.

            Jika anda lebih memilih menggunakan dongeng tentang abd. bin Saba sebagai panduan dari pada mematuhi Larangan Hadist dan Quran maka itu pilihan dan resiko anda sendiri. Padahal untuk mencerca agama lain saja Allah melarang, baca AL An’am 108.

  5. adi says:

    assalamualikum

    saya sangat setuju dengan sikap “tidak boleh mengkafir2kan orang/kelompok”
    namun mohon maaf sepertinya saya menangkap pengertian bahwa admin mem”benar”kan bahwa syiah rafidhah adalah bagian dari islam…
    soal ini saya tidak setuju. yang saya tahu memang syiah sendiri terdiri dari beberapa sekte, namun menyangkut syiah rafidhah seperti yang menajdi rahasia umum hal ini bertentangan dengan islam karena dari kitab/hadistnya dan cara bersyahadatnya pun tidak sama dengan tuntunan Nabi SAW.
    mungkin dalam hal ini saran saja admin harus lebih detil lagi syiah mana yang dimaksud, rafidhahkah? atau syiah lain? mohon maaf jika ada kesalahan kata.

    • The admin says:

      Soal Shiah mana yang sesat atau suni mana yang sesat itu haknya Allah yang nanti menghakimi, jangankan dengan aliran Islam lain terhadap agama lainpun Allah melarang untuk mengusik, lihat surat Al Kafirun 1-6, AlAn’am 108.

      Kalau Shiah sesat tentu dari dulu Arab saudi sudah melarang haji bagi warga Iran atau Iraq atau warga Saudi sendiri yang beraliran Shiah. Iran sempat dilarang pada 2016 kaena konflik polittik, tapi diundang kembali oleh Saudi pada 2017.

      Merasa aqidah kita yg paling benar benar dan aliran lain sesat adalah kesombongan, Nabi mengatakan “tidak akan masuk surga yang hatinya ada kesombongan sebesar biji sawi”. Jadi silahkan pilih sikap masing2 dengan menimbang untung ruginya.

      Soal shiah rafidah dan syahadatnya sebaiknya tanyakan langsung kekedubes Iran, bukan dari medsos2 anti shiah. Disini yg mayoritas suni saja banyak orang yg sesat, lihat saja ribuan org dikuburan2 keramat, lihat para sarjana muslim hebat yg diparpol2 Islam yg ketangkap KPK, lihat sistem ekonomi/keuangan ribawi kita, apa kita benar2 sdh dijalan yg lurus?

  6. hendy says:

    min…bagaimana kalau ini adalah sunatullah…apakah bisa dirubah…
    syiah dan sunni kan tidak ada sebetulnya ya…
    yang ada cuma islam..
    min..dibanyakin artikelnya yang poin nya adalah…bahwa yang ada hanya islam..tidak ada sunni,syiah dll….
    jangan jangan alam semesta ini ya islam itu sendiri min…jadi ga mencakup hanya soal beribadah..jadi berlangsungnya alam semesta ya sama aja berlangsungnya islam min..

    • The admin says:

      Terbelahnya umat Islam menjadi 73 golongan khan sudah diisyaratkan Nabi, Shiah dan Suni adalah dua yang terbesar.

      Apakah 1 golongan itu ada diantara 73 itu? Kita berpendapat tidak, 1 golongan yg benar itu adalah yg mengaku dirinya Islam, artinya dia bukan mengklaim dari 1 sekte yg paling benar. karena klaim sperti itu adalah kesombongan yg besar yg akan mencegah kita masuk surga.

      Jadi tergantung kita menyikapinya, kalau kita tahu perbedaan adalah sebagai ujian dari Allah maka kebaikan dan kedamaian yg didapat, tapi kalau dianggap sumber masalah maka kemudlaratan yg didapat.

  7. Chandra says:

    Kalo soal umat Islam terbagi menjadi 73 golongan kan disebutkan kalo yg benar hanya satu yaitu Alhlussunah Waljamaah. Berarti selain itu ya sesat.

    • The admin says:

      Kalau yang ente maksud orang yg mengaku suni adalah selalu aswaja dan yang diluar suni adalah bukan aswaja maka ente akan bingung sendiri. Karena faktanya banyak pemimpin negara timteng yg mengaku suni tapi bahkan tidak patuh larangan Quran untuk tidak bersekutu dengan musuh Islam (Israel), malahan Iran yang diannggap oleh orang suni sebagai bukan aswaja malah berdiri tegak menentang Israel.
      Seorang aswaja khan harusnya patuh sunah dan patuh Quran.

  8. Hisair Tabina says:

    Assalamu’alaikum warahmatullah wabarakatuh.

    saya ingin menyampaikan beberapa poin. Menurut saya benar sekali bahwa itu (adu domba) adalah salah satu dari agenda zionis, tapi lagi-lagi menurut saya itu adalah agenda yang dimanfaatkan, bukan disengajakan. Apa yang dimanfaatkan? Tidak lain adalah kesenjangan akidah yang dimiliki antara ahlussunnah wal jama’ah (saya lebih tertarik menyebut demikian dibanding sunni, bahkan dengan huruf ‘n’ yang kurang satu), sehingga pada yang demikian itu memunculkan motivasi untuk meluruskan pemahaman ummat bahwa penting untuk meluruskan akidah.
    Menarik untuk diingat, bahkan lahirnya Syiah pun merupakan hasil dari adu domba/propaganda Abdullah bin Saba, kan? Sosok yang selama ini seakan selalu disamarkan penganut syiah bahkan “diputihkan”. Memang tidak ada sama sekali perintah mengkafirkan, namun mempertahankan, menunjukkan, dan men-syi’arkan aqidah yang lurus, itu harus kan? Terlepas bahwa kondisi ini adalah momen yang dimanfaatkan zionis utk mengadu domba keduanya.

    Bahkan, “seorang ulama besar” yang Anda sebutkan di atas, yang turut menjadi “hujjah” bagi Anda bahwa syiah tidak sesat, adalah seseorang yang pernah mengatakan bahwa “semua agama itu sama, menuju pada tuhan yang sama”, apakah pernyataan ini masih dikatakan memiliki akidah lurus? Bahkan seorang kafir Quraisy pun, mengakui bahwa ada perbedaan antara yang dianutnya dengan konsep Islam, maka ditawarilah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam untuk secara berselang-seling beribadah kepada Allah dan kepada sesembahannya kafir Quraisy. Maka sejak itulah turun surat ke 109 itu, bahwa agamamu ya untukmu, dan sebaliknya. Jadi, saya tidak setuju jika hadirnya surat al-Kafirun ini kemudian yang menjadi senjata untuk kita mengadakan “toleransi” dengan sesuatu yang dianggap Islam padahal menyimpang.

    Saya pun juga kemudian meragukan cara Anda “membaca” hadits Rasulullah saw, yang lebih menonjolkan penggunaan analisis pribadi, yaitu yang mana yang lebih masuk akal Anda. Karena setahu saya, membaca hadits itu ada ilmunya yang perlu dikuasai. Bahkan, tidak bisa hanya sekadar hafal hadits untuk kemudian dapat menyebarluarkan maksud dari suatu hadits tertentu. Makanya, yang dijamin kemudahannya untuk dipelajari adalah al-Qur’an, bukan hadits. Namun demikian tentu ini tidak menyurutkan semangat mempelajari sunnah (ketentuan) Rasulullah saw dari hadits-hadits beliau.

    Jazakallahu khayran katsiran.

    • The admin says:

      Pendapat kita sederhana saja, Shiah lahir dari perselisihan politik pada saat itu (perebutan posisi Khalifah) sehinggga memunculkan kebencian kepada beberapa shabat Nabi dan memuja sahabat yang lain. Itu memang fakta yang memang mereka bawa sampai saat ini dan tentu mereka punya konsekuensi sendiri dihadapan Allah.
      Faktanya mereka ada 320juta dan sudah bersama kita selama 1400 tahun, artinya dizaman yg sudah akhir ini adalah mustahil untuk begitu saja mengubah kepercayaan mereka. Saya kira yg terbaik adalah lupakan saja perbedaan itu, alangkah indahnya jika seluruh sekte Islam bersatu menghadapi musuh Islam yang sebenarnya, karena menurut Quran musuh Islam adalah bukan umat Islam yang lain.

      Adalah hak anda untuk meragukan metode analisa kita, Kita memakai metode yang diajarkan Nabi Khidir as dalam surat AlKahfi dimana untuk memahami even even akhir zaman seseorang harus mempertemukan dua lautan ilmu, yaitu lautan pengetahuan agama dan lautan pengetahuan dunia.
      Silahkan disanggah dengan mengirim kekita argumen/artikel yang memakai metode yang lain jika itu memang bisa lebih mencerahkan. Ayat/hadist akhir zaman menurut kita sangat sulit jika didekati dengan metode klasik seperti metode asbabun nuzul, karena peristiwa2 akhir zaman bukan terjadi dizaman Rasul.

  9. Yusuf says:

    Kita juga harus tegas, katakan kafir jika memang telah jelas kekafirannya. Andai tidak maka kita sendiri mungkin contoh manusia yg tidak jelas keimanan+keyakinan teehadap qur’an dan hadits.
    Sunni dan syiah bukan hanya soal politik, tp soal aqidah.
    Syiah mmpunyai al-qur’an dan kitab hadits tersendiri di kalangan mereka.
    Iran syiah adalah juga kaki tangan/sahabat zionis dlm membantai muslim/sunni.
    Apakah ada sejarahnya zionis menyerang iran atau sebaliknya? Selain dari sandiwara lewat kata2 saja? Yahudi-syiah adalah saudara yg masing2 pintar memainkan+mengambil peran.

    • The admin says:

      Bisa sebutkan perintah yang menyuruh mengkafirkan orang?
      Begitu sulitkah memahami hadist yg melarang diatas?

      Kita mengutuk orang2 yang menghujad sahabat Nabi tapi tanpa sadar Kita mengabaikan Hadist Nabi yg melarang mengkafirkan muslim lain. Apa itu menghargai Nabi kita? Jadilah Muslim yg cerdas, Ikutilah tuntunan Nabi bukan isu medsos, insya Allah kita bisa selamat diakhir zaman yang penuh sandiwara ini.

      Iran , Suriah Iraq, Yaman telah puluhan tahun ikut MTQ internasional, dari mana bisa emenyimpulkan Qurannya beda? tentunya mereka tidak akan bisa ikut sesi lomba hafalan kalo Qurannya beda.

      Tentang Iran, Kita telah menyediakan informasi geoplitik yg banyak, sepertinya kurang membaca ya.

  10. erik says:

    Saat membaca uraian diatas saya begitu bersemangat agar sunni dan syi’ah itu bersatu melawan musuh islam. Tapi, ketika berdiskusi langsung dengan orang syi’ah, mereka tidak merespon bahwa itu adalah suatu yg harus dilakukan justru sebaliknya. Mereka punya pandangan sendiri soal akhir zaman dan sangat berbanding terbalik dengan artikel2 yg dijelaskan disini. Mereka mengaku bahwa mereka adalah agen yahudi dan benci islam. Menurut iman mereka sunni akan dibinasakan oleh imam mahdi dan syi’ah akan hidup damai dgn orang yahudi.

    • The admin says:

      Anda nampaknya gagal mengidentifikasi Yahudi mana yang menjadi musuh musuh Islam menurut panduan Quran diakhir zaman. Baca artikel itu , nanti anda akan tahu perbedaan umat Yahudi sebagai pribadi dengan agamanya dengan Sekelompok orang yang mengaku Yahudi yang membuat persekutuan dengan negara2 Kristen yang disebut zionisme, mereka itulah yang menjadi musuh Islam.

      Dalam artikel itu anda akan tahu, Setiap Pribadi Yahudi atau Kristen tidak bisa begitu saja dianggap sebagai musuh Islam. Kalau pola fikir anda seperti itu maka anda akan bingung jika membaca Hadist yang menceritakan bahwa Nabipun menghormati iring2an Jenazah orang Yahudi yang sedang lewat. Di Madinah Nabi sendiri membiarkan Umat muslim hidup berdampingan dengan umat Kristen dan Umat Yahudi. Jadi baca panduan Quran dalam artikel itu untuk mengidentifikasinya.

      Untuk memahami fenomena akhir zaman , kita juga harus memahami situasi geoplitik yang terjadi. Faktanya tidak peduli itu negara mayoritas Shiah atau suni maka jika menentang Israel maka akan dihancurkan. Negara Mayoritas Shiah yang sudah dihancurkan Iraq, Yaman, Suriah dan yang sedang direncanakan Lebanon dan Iran. Negara mayoritas Suni yang sdh dihancurkan Libya, Somalia dan Sudan.

      Diskusi dengan seseorang tentu tidak bisa dijadikan dasar untuk menyimpulkan apalagi mengambil sikap. Seorang Muslim harusnya menyimpulkan sesuatu dan bersikap atas sesuatu berdasar panduan agama dan Fakta. Be a smart Moslem.

      Dari

  11. Elang says:

    Jangan lupa tentang hadist yang tertera dalam Sahih Muslim, hadist ke 7034: “Anas Bin Malik mengatakan bahwa Rasulullah saw berkata: ‘Dajjal akan diikuti 70 ribu Yahudi dari Isfahan mengenakan selendang Persia.” (penduduk Iran terkenal suka mengenakan selendang) dan terbukti banyak sekali Sinagog di iran, berbanding terbalik dengan masjid orang sunni yang banyak diteror
    Dengan asumsi yang sama terhadap yahudi bahwa mayoritas Yahudi sekarang adalah Yahudi Palsu (yajuj Majuj)
    maka asumsi saya juga bahwa Syiah yang digambarkan sebagai sekte sesat adalah Syiah palsu juga, mereka mencitrakan bahwa syiah itu buruk
    Makanya tidak salah juga kalau mengatakan syiah bukan Islam, ya karena mereka bukan Islam, tapi yahudi. seperti kita tahu kekejaman yahudi khazar di palaestina terjadi juga kekejaman penindasan terhadap sunni di Iran

    • The admin says:

      Nampaknya ente belum tahu bahwa pengikut Dajjal bukan hanya dari umat Yahudi, baca artikel ini , Bisa jadi kita sendiri adalah pengikut Dajjal.

      • Elang says:

        ini cuman asumsi bodoh saya bahwa Syiah yang sekarang seperti bangsa Yahudi sekarang yang mayoritas adalah Yahudi Khazar, sedangkan Yahudi aslinya hanya tinggal sedikit. begitupun Syiah yang sekarang adalah syiah palsu sedang Syiah aslinya tinggal sedikit dan saya meyakini sekejam kejamnya orang syiah tidak akan melakukan hal kejam terhadap sunni yang terjadi di Iran sedangkan bangsa Yahudi Khazar saya yakin bisa melakukan kekejaman itu.

        Untuk pengikut Dajal sendiri seperti yang antum bilang, saya juga meyakini bahwa akan banyak sekali orang yang akan menjadi pengikut Dajal seluruh bangsa pasti ada yang mengikuti dajal. begitupun saya sampai saat ini sulit menghindari pengaruh dajal.

        • The admin says:

          Untuk memahami even akhir zaman harus difahami fakta geopolitik dan panduan agama, jangan memakai asumsi untuk menyimpulkan. Quran tidak memetakan fihak yang dijalan benar/salah berdasar aliran Shiah atau suni atau apapun, Tapi berdasar siapa yang bersekutu dengan zionis dan siapa yang tidak. Bacalah artikel Menelaah Surat Al Maidah 51-51.

  12. dio says:

    maaf sekedar mau kasih tau cerita penting min :
    saat saya bercerita tentang agama sama temen sekolah saya tentang larangan mengkafirkan syiah karena itu adu domba dari israel, saya malah justru di tuduh membela syiah & ikut.an melecehkan nabi muhammad & mereka malah ngajak saya debat(padahal saya sendiri nggak pinter debat). terus pada saat saya memperlihatkan blog anda yang adu domba suni syiah ini, mereka sudah baca keseluruhan blog anda ini & mereka malah justru mencaci maki kalo anda ini(maaf ini bukan saya yang bilang min, tapi teman sekolah saya) pemilik blog yang b*doh, pemilik blog yang gatau agama dan segala cacian yang lainnya(sekali lagi, ini bukan saya yang bilang min, tapi teman saya)
    entah saya gatau harus gimana lagi min buat membuka mata hati mereka tentang suni syiah
    sekian, itu cerita dari saya maafkan saya bila ada komentar saya yang salah min

    • The admin says:

      Mungkin saja mereka sudah baca tulisan ini tapi tidak mampu memahami petunjuk Allah dengan benar tentang siapa musuh Islam. Kalau mereka benar tentunya mereka bisa menunjukkan satu saja perintah Allah untuk mengkafirkan muslim lain. tapi mana ???

      Jangankan mengkafirkan muslim lain, melecehkan agama/kepercayaan lain saja dilarang Allah , Setiap aliran dalam Islam juga setiap agama pasti menganggap agamanya paling baik/benar, jadi biarlah Allah nanti yang menjadi hakim jangan kita yang merasa berhak menghakimi, itu petunjuk Allah dalam Al-An’am 108 :

      Dan janganlah kamu memaki sembahan-sembahan yang mereka sembah selain Allah, karena mereka nanti akan memaki Allah dengan melampaui batas tanpa pengetahuan. Demikianlah Kami jadikan Setiap umat menganggap baik pekerjaan mereka. Kemudian kepada Tuhan merekalah kembali mereka, lalu Dia memberitakan kepada mereka apa yang dahulu mereka kerjakan.
      (QS AL An’am:108)

      Allah telah menunjukkan siapakan musuh/bahaya bagi umat muslim, kalau mereka mau mengada ada sendiri bahkan muslim lain yg dianggap musuh itu resiko mereka dihadapan Tuhan. Kita takut meenentang larangan Allah, kalau mereka berani menentang Allah berarti hebat.
      Kita sudah banyak menjawab sanggahan2 seperti ini, untuk jelasnya sebaiknya silahkan dibaca seluruh tanya jawab di trit ini.

      Kalau patuh dengan larangan Allah dibilang sesat ya terserah saja, mungkin mereka lebih suka memakai petunjuk medsos.

  13. dio says:

    apakah wahabi itu termasuk kategori 73 golongan umat islam?

    • The admin says:

      Kita tidak berani mengklaim suatu aliran adalah Islam dan yang lain bukan Islam.
      Pertama Karena setiap orang yang mengakui keesaan Allah dan mengakui Nabi Muhammad sebagai Nabi mereka adalah Muslim, walaupun bagaimana buruknya kelakuan mereka.
      Kedua, Hadist2 mengancam tegas justru penuduh bisa mendapat resiko dosa kafir jika tuduhannya salah, artinya hanya orang bodoh yg mau melakukan itu.

  14. dio says:

    ada yang lupa mau saya tanyakan
    https://www.dakwatuna.com/2015/11/28/77213/syiah-dan-yahudi-bersatu-menyambut-sang-mata-satu-dajjal/amp/
    nenurut website yang saya kopas di atas, syiah ternyata bersatu sama yahudi buat nyambut dajjal apa itu bener? gimana tuh min?

    • The admin says:

      Hahaha… Selama kita memakai panduan agama kita bukanlah muslim yg bodoh dan gampang dibodohi. Untuk mengidentifikasi negara/fihak2 yang bersama Dajjal tidak sulit, Islam telah memandu kita.
      Kita telah kaji bahwa semua agenda Ya’juj Ma’juj (Yahudi khazar yg membentuk zionisme) adalah dalam rangka menyambut kedatangan “Al-Masih” (Dajjal) mereka. Kemudian hadist menyebut Ya’juj Ma’juj menjadikan Israel sebagai markas terakhirnya. Jadi negara/fihak mana saja yang bersekutu dengan Israel dan atau kakitangannnya NATO itulah fihak2 yg bersama Dajjal.
      Fakta geoplotiknya, ada negara2 mayoritas suni ataupun shiah yg menjadi penentang Israel. Mayoritas Shiah penentang Israel seperti Iran,Iraq,Lebanon. Negara mayoritas suni penentang Israel seperti Suriah, Yaman, Libya.

      Nah, dengan demikian untuk Mengidentifikasi suatu fihak/ negara adalah pengikut Dajjal, bukan berdasar sektenya, tapi apakah mereka bersekutu dengan Israel dan kakitangannya NATO atau tidak.

  15. Gili says:

    Mungkin antum pernah bertanya-tanya,:
    1. Kenapa Prancis bersikukuh tidak mau memasukkan Hizbullah dalam daftar teroris?!
    2. Kenapa orang barat (Amerika dan sekutunya) tidak secuil pun memberikan kesempatan bagi Sunni (Ahlussunnah) menjalankan syariat untuk membangun negara Islam, baik di Afghanistan, Somali, Mali, maupun Yaman…sebaliknya membuka selebar-lebarnya jalan bagi Iran (Syiah) membangun kekuatan di negara-negara teluk (Bahrain, Uni Emirat Arab, kuait dll)?!
    3. Kenapa mereka membiarkan Syiah memperluas kekuasaannya di benua Afrika dan melarang organisasi-organisasi kemanusian Islam (Sunni) menjalankan dakwah?!

    Aku banyak mengamati Syiah Bathiniah yang menghalalkan darah kaum muslimin..
    Puncaknya, dalam sejarah panjang bahkan mereka bersekutu dengan Yahudi dan Nasrani untuk melawan Ahlussunnah wa Jamaah… …
    Syiah Bathiniah lebih berbahaya kekafirannya daripada Yahudi dan Nasrani…

    Dan hari ini, setelah kita menyaksikan apa yang sedang terjadi di Suriah dari ‘penyembahan’ mereka kepada Presiden Bashar Asad…
    Minimal yang harus kita lakukan saat ini, menyebarkan risalah ini agar diketahui oleh Ahlussunnah

    • The admin says:

      Maaf pemaparan ente banyak kita potong, Dari baris pertama saja sudah ketahuan ente minim info geoplitik, Hizbullah ada dlm daftar teroris diweb pemerintah AS.

      Assad membunuhi suni ??? Kenapa Assad tidak membunuh istrinya yg suni ya?
      Upaya membenturkan Shiah-suni diSuriah itu secara aneh dijadikan isu dunia setelah ada upaya zionis AS dan sekutu Arabnya menghancurkan Suriah 2011. Sebelum perang Suriah adalah negara multi etnis dan multi agama yg saling menghormati, buktinya istri Assad adalah suni . info ini dari seorang teman analis politik diSuriah beragama Kristen atau baca ini, diSuriah Shiah-suni hidup berdampingan sejak Suriah merdeka 1920).

      Untuk menjudge satu fihak sbg salah jalan diakhirzaman yg penuh fitnah ini, pakailah panduan Quran dan Sunnah dan fakta geoplitik.Jangan berdasar dongeng dari ini itu. Bagaimana bisa kita menyebut sbg Aswaja jika kita mengabaikan panduan agama dan lebih percaya dongeng2 dari para pemecah belah agama?.

  16. faisal says:

    Bagaimanakah penjelasan ini bisa larut dalam sekejap di akhir zaman, sedangkan di zaman sahabat saja gugur 3 dibunuh sebagai hasil dari suatu fitnah, sedang mereka sadar. Namun, itu pun tidak cukup membuat mereka bersatu, sehingga lahir Yahudi secara “terang” dihadapan mereka, sedang mereka melingkar mengelilingi musuhnya, tetapi kebanyakan pedang mereka dihunus dalam lingkaran mereka sendiri, nasib mereka seperti “hidangan yang diperebutkan”. Hingga… jika kiamat itu tinggal 1 hari lagi, datanglah seorang dari kalangan mereka, memerangi Yahudi tanpa rasatakut, memerintah dunia dengan segala keadilan, membagikan perbendaharaan miliknya tanpa menghitungnya lagi, dan dunia dipenuhi kemakmuran setelah sebelumnya dipenuhi kezaliman.

  17. Turunan Nabi Ibrahim / Abraham yaitu : Ismail – Arab dan Ishak – Israel. apakah slalu bermusuhan hingga akhir dunia / kiamat.

    • The admin says:

      Sebelum kiamat, selama tujuh tahun dunia akan terpolarisasi dalam dua kutub yang saling bersinergi. Yaitu Khilafah Al Mahdi berpusat di Makkah/Madinah dan Khilafah Nabi Isa berpusat di Yerusalem.
      Pengikut Nabi Isa as tentu saja sebagian besar dari bani Israel yg saat ini beragama Kristen (mengakui Isa adalah Al Masih) dan sebagian bani Israel beragama Judaisme (penganut perjanjian lama) yg mau sadar bahwa Isa as adalah Al Masih.

      Dua khilafah Allah dari dua jalur keturunan Nabi Ibrahim itu saling mendukung, ditandai dengan Sholat bersama Nabi Isa as dan Imamm Mahdi di Masjid Menara putih diDamaskus timur, saat Isa as baru turun. Pada era dua khilafah Allah itu, tidak ada lagi perang didunia ini sampai kemudian terjadilah kiamat.

      Sebagaian besar bani Israel yg beragama Kristen Orthodox itu saat ini berada negara2 Eropa timur seperti Rusia, Armenia, Yunani. Juga ada di Turki, Suriah, Israel dan beberapa negara Timteng lain.

      Saat inipun tanda-tanda persekutuan dua umat keturunan Nabi Ibrahim itu telah mulai terlihat. Yang paling nyata adalah kerjasama antara Suriah dengan Rusia dalam menyelamatkan umat Islam dan umat Kristen Orthodox diSuriah dari pembantaian teroris bentukan Israel.
      Bani Israel yg menjadi pengikut Zionis mayoritas menganut Judaisme, mrk tidak mengakui Isa as sebagai AlMasih. Makanya musuh besar bagi Israel saat ini tidak hanya umat Islam tetapi juga umat Kristen Othodox. Itu problem dasarnya. Tapi anehnya banyak jg Bani Israel penganut Judaisme yg menentang zionisme, mereka banyak tinggal di AS dan Eropa barat.

      Untuk memahami lebih jauh, kita sarankan jg membaca artikel2 kita :
      1. Dua khilafah kembar.
      2. Tentang perang Iraq, Suriah dan Yaman
      3. Aliansi Islam – Kristen akhirzaman
      4. Tentang peran Armenia diSuriah.

  18. Dimas fakhyarutin says:

    Min, sorri untuk comment lagi tetapi aku punya 4 pertanyaan

    1.) Apakah Turki akan invasi suriah lagi atau gimana nih? Karena sekarang suriah berhasil sebagian besar mempertahankan negaranya tinggal pemberontakan suriah sama kurdi juga(meskipun kurdi berantem ama turki tetapi ya namanya kepentingan ya bisa aja di berbagai pihak)

    2.kalo misalkan seseorang pindah agama dari islam ke kristen atau budha ke yahudi apakah murtad atau dosa nih?

    3.apakah konflik serbia dan kosovo dan armenia vs azerbaijan(serta konflik lain seperti russia vs georgia dan pakistan vs india)akan terjadi lagi?

    4.dan kapan petro dollar (gunung emas) akan kollapse? karena ballon( sistem moneter) itu semakin lama semakin gede dan sesuatu saat akan pecah

    Dan thanks untuk jawabannya

    • The admin says:

      1. Turki bukan akan tapi masih meginvasi Suriah dengan melindungi sisa Teroris dan sisa pemberontak Suriah di Idlib dan Afrin. Jika tidak dilindungi Turki, pasukan Suriah dan Rusia sudah pasti akan membebaskan Idlib.

      2. Agama Yahudi dan Kristen itu khusus untuk Bani Israel, dan agama terakhir yang universal diperuntukkan bagi ras manapun, yang kitab sucinya dijamin keasliannya sampai kiamat hanya yang dibawa Muhammad.

      Untuk pindah agama (Shabi’in di albaqarah:62) resikonya sangat besar, karena di agama Yahudi sebagian besar tidak mengakui Isa as sebagai Nabi, dan diNasrani sebagian besar mengakui Isa as sebagai anak Tuhan. Jadi untuk apa apa pindah agama? Untuk agama yg lain tidak petunjuknya.

      3. Ada 2 agama yg tidak disukai oleh YM, yaitu Islam dan Kristen Orthodoks, jadi kemungkinan itu selalu ada. Kalau Pakistan Vs India tentu akan diadu dalam ww3, karena sudah jelas keduanya sudah dimudahkan untuk memiliki senjata nuklir.

      4. Keruntuhan Petro dollar sudah beberapa tahun berjalan dimana beberapa negara mulai meninggalkan US$ dalam transaksinya, dan puncaknya jika nanti terjadi kesepakatan antara Saudi dan China untuk melakukan pembayaran minyak dengan Yuan. Kalau istilah Balon itu beda lagi, itu merujuk pada menggelembungnya tanpa henti hutang suatu negara yg bisa pecah kapan saja.

  19. Neny says:

    Barakallahu fiik untuk admin, terimakasih pencerahannya, semoga Allah SWT selalu membimbing jalan cahaya bagi admin, sehingga bisa memberikan informasi yang sesuai Quran dan Sunah selalu. Saya suka dengan seluruh penjelasannya dan sandarannya, tidak ada keraguan utk sesuatu yg berdasar pada Quran dan sunah.

    • The admin says:

      Pada saatnya nanti Imam Mahdi muncul, orang yang masih saja membanggakan alirannya akan ketinggalan kereta, karena kata Nabi pasukan inti Imam Mahdi berasal dari wilayah yang saat ini dianggap beraliran berbeda, yaitu Khurasan di Iran dan Aden Abiyan di Yaman. Itu disebut Nabi dalam banyak Hadits sahih.
      Kita meyakini, diera Imam Mahdi akan terjadi penyatuan umat mirip saat zaman Nabi, dimana tidak ada aliran dalam Islam. Kecuali orang yg masih saja bertahan dengan membanggakan alirannya. Kita sarankan juga membaca kajian kita “Firaun-Firaun kecil akhir zaman“.

Leave a Reply to muslim rahmatan lil alamiin Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *